Berhenti Minum Soda, Perempuan Ini Ternyata Rasakan 4 Manfaat Lain

By Fadhila Auliya Widiaputri, Jumat, 3 Agustus 2018 | 12:48 WIB
Ilustrasi minuman bersoda (Freepik / surasak pumdontri)

Kehilangan berat badan

Tiana mengaku kehilangan sedikit berat badan setelah berhenti minum soda.

Ia sadar, soda sumber utama gula dan kelebihan kalori dalam diet yang selama ini dilakukannya.

"Setelah berhenti, saya tidak hanya menghilangkan sumber itu, tetapi saya juga menjadi lebih sadar akan kesehatan dan menyadari bagaimana semua yang saya konsumsi mempengaruhi tubuh saya.

Saat saya berhenti mengonsumsi soda dan minuman manis lainnya, asupan air saya juga meningkat.

Hasilnya, saya menurunkan beberapa pound dengan cepat dan mudah," ungkapnya.

BACA JUGA: Tak Perlu Ke Salon, 5 Makanan Ini Bisa Buat Kuku Sehat dan Cantik Alami

Kulit cerah dan bebas jerawat

Tiana mengaku pernah berjuang melawan jerawat dan bekas jerawat.

Setelah berhenti mengonsumsi soda, Ia mendapatkan kulit yang lebih cerah dan sehat bebas jerawat.

"Hanya dalam beberapa minggu setelah saya meletakkan kaleng soda terakhir saya, saya melihat kulit saya sangat cerah dan jerawat saya berhenti sepenuhnya,"Tiana merasa berhenti mengonsumsi soda dapat memperindah kulitnya.

Bahkan, beberapa orang sempat menanyakan perawatan kulit apa yang Ia lakukan.

BACA JUGA: BPJS Percaya Ada 22 Obat Kanker Lain di Luar Trastuzumab, Apa Saja?