Bukan Hanya Macet, Ini Faktor Pemicu Mengapa Orang di Kota Besar Mudah Stres!

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Jumat, 2 November 2018 | 18:33 WIB
Tak hanya macet, ini faktor yang memicu orang di kota besar mudah stres! (pexels.com/Nout Gons)

- Lingkungan

Faktor lingkungan juga menjadi peicu dimana kacamata sosial akan membuat kita mudah stres.

"Perlu diingat, stres itu muncul dari orang terdekat kita karena mereka yang tahu dengan pasti dimana tombol yang pas untuk membuat kita marah," ujarnya.

Baca Juga : 7 Gejala Stres yang Sering Diabaikan, Bisa Jadi Gangguan Kronis!

- Sudut pandang dalam melihat sesuatu

Tak bisa dipungkiri, era yang kian modern membuat kita secara tak sadar akan membandingkan diri dengan orang lain.

Kenaikan standar gaya hidup dan hedonisme yang tinggi kerap memaksa kita untuk melawan arus di luar batas kemampuan, sehingga akan membuat kita stres karena keadaan yang ada.

"Apalagi di kota besar begini Jakarta, dimana value kita dilihat dari barang yang kita punya dan apa yang kita pakai. Ini membuat kita jadi stres terus kepercayaan diri jadi menurun," jelas Elizabeth.

Hal itu diperparah dengan perkembangan sosial media yang kian marak, dimana kita akan semakin membandingkan kehidupan kita dengan orang lain di luar sana.

Baca Juga : Akui Tak Bisa Masak, Dapur Milik Ririn Dwi Ariyanti Bikin Takjub!

"Follower di media sosial sedikit, kita posting foto terus likes nya enggak banyak. Abis itu kita lihat akun punya orang yang hidupnya lebih enak, timbullah stres," tuturnya.