Studi itu tidak mengatakan orang kehilangan berat badan lebih banyak dengan diet rendah karbohidrat - dan tidak mencoba mengukurnya.
Makanan dan makanan ringan dikontrol dengan ketat dan terus disesuaikan sehingga bobot semua orang tetap stabil.
Baca Juga : Mandi Air Hangat Bantu Turunkan Kolesterol dan Kadar Gula Darah
David Ludwig, penulis utama makalah dan peneliti di Rumah Sakit Anak Boston mengatakan, menyarankan membatasi karbohidrat efektif membuat orang lebih mudah untuk menjaga berat badan setelah mereka kehilangannya.
Dia mengatakan pendekatan itu mungkin bekerja paling baik bagi mereka yang menderita diabetes atau pra-diabetes.
Ludwig mencatat penelitian ini tidak dimaksudkan untuk menguji efek kesehatan jangka panjang atau 'kejadian di dunia nyata' di mana orang membuat makanan mereka sendiri. Temuan ini juga perlu dikaji ulang untuk divalidasi, katanya.
Caroline Apovian dari Fakultas Kedokteran Universitas Boston mengatakan bahwa diet yang mementingkan rendah karbohidrat merupakan kajian yang menarik bagi komunitas ilmiah, tetapi tidak boleh dianggap sebagai saran untuk orang biasa yang ingin menurunkan berat badan.
LALU, APAKAH DENGAN MENGURANGI LEMAK BERAT BADAN AKAN TURUN?
Baca Juga : Ke Afrika Selatan Jangan Lupa Lihat Penguin di Pantai Boulder
Selama bertahun-tahun orang disarankan untuk mengurangi lemak, yang ditemukan dalam makanan termasuk daging, kacang-kacangan, telur, mentega dan minyak.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | The Daily Sabah |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR