Tepat jumlah. Tak cukup dengan mengatur jenisnya saja, tetapi juga harus tahu jumlah atau porsi yang tepat agar tak membuat kadar gula darah meningkat.
Biasanya hal ini disesuaikan dengan kebutuhan harian kalori.
Untuk rinciannya, Moms bisa berkonsultasi pada ahli gizi untuk membantu membuatkan menu diet harian.
Tepat jadwal. Penderita harus punya jadwal waktu tertentu untuk makan setiap hari, agar tubuh bisa beradaptasi dan mengolah makanan dengan baik.
Baca Juga : Order Makanan Online Boleh Tapi Hindari Kegemukan dengan Beraktivitas
3. Harus memilih alas kaki yang sesuai
Salah satu risiko komplikasi yang sering dialami penderita diabetes adalah luka atau borok.
Ini dikarenakan sistem saraf di bagian kaki penderita diabetes sudah tidak baik lagi.
Jadi, banyak dari mereka yang baal dan tak merasakan sensasi apapun di bagian kaki dan mudah mengalami luka di kaki.
Selain itu, luka akibat diabetes umumnya sulit sembuh. Apalagi bila kadar gulanya tak terkendali.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Telur Bisa Cegah Diabetes Tipe 2, Ini Faktanya
Maka dari itu, hal yang paling tepat untuk mencegah luka di kaki adalah dengan menggunakan alas kaki yang sesuai.
4. Olahraga efektif turunkan kadar gula darah
Olahraga sudah jadi kebutuhan semua orang, sama halnya dengan makanan yang bergizi tinggi.
Dalam hal ini, olahraga juga salah satu cara andalan penderita diabetes untuk mencegah komplikasi.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,nakita.id,depkes.go.id |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR