1. Mengurangi jam tidur
Jika Moms tidur terlalu malam atau perlu bangun lebih pagi, tentunya itu memengaruhi waktu tidur.
Jelas waktu tidur Moms akan berkurang.
Berkurangnya waktu tidur secara drastis dapat berimbas buruk pada tubuh Moms, salah satunya memicu kegemukan.
Penelitian menemukan jika jam tidur yang berkurang dapat memicu berkurangnya leptin dan meningkatnya ghrelin.
Baca Juga : Sederet Manfaat Kale, Dapat Merangsang Perkembangan Otak Bayi Sampai Cegah Kanker
Leptin merupakan hormon yang berperan memberi sinyal kenyang pada tubuh.
Sedangkan ghrelin adalah hormon yang membuat Moms merasa lapar.
Imbas dari kondisi ini ialah Moms akan mudah lapar tapi tak juga kenyang.
Selain itu jika jam tidur kurang Moms akan merasa lebih lelah.
Ini akan memengaruhi cara Moms mengambil keputusan, termasuk saat makan.
Moms akan merasa selalu ingin mengonsumsi makanan tinggi kalori yang dapat memicu kegemukan, dan kesulitan memilah makanan sehat untuk dikonsumsi.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Mind Body Green |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR