Semakin tua seseorang, akan semakin rapuh secara fisik.
Jadi kontak fisik menjadi semakin penting untuk kesehatan yang baik.
Studi telah menunjukkan bahwa kesepian, terutama pada usia senja, juga dapat meningkatkan stres dan memiliki efek kesehatan yang buruk.
Dengan memeluk seseorang, kita langsung merasa lebih dekat dengan orang itu dan mengurangi perasaan kesepian.
6.Pelukan adalah pereda stres alami.
Saat berpelukan, dapat mengurangi jumlah hormon stres kortisol yang diproduksi di tubuh kita.
Pelukan juga membuat tubuh kita melepaskan ketegangan dan mengirim pesan menenangkan ke otak.
7.Bayi yang dipeluk erat akn mengurangi stres saat dewasa.
Jika Moms ingin melakukan sesuatu untuk untuk si kecil di saat yang akan datang, Moms bisa selalu memberikan pelukan.
Peluk mereka saat mereka masih kecil.
Studi di Universitas Emory pada tikus menemukan hubungan antara sentuhan dan menghilangkan stress, terutama pada tahap awal kehidupan.
Penelitian menyimpulkan bahwa hal yang sama dapat dilakukan oleh manusia.
Berpelukan dapat berpengaruh terhadap perkembangan bayi.
Termasuk bagaimana mengatasi stress sebagai orang dewasa kelak.
Hal ini bergantung pada sifat dan pola pengasuhan yang Moms berikan pada si kecil.
Ternyata berpelukan mempunyai banyak manfaat ya Moms.
Yuk kita saling berpelukan dengan anak, pasangan, dan keluarga kita yang lainnya agar mereka juga merasakan manfaatnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Huffington Post |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR