Nakita.id - Berapa lama Moms duduk setiap harinya?
Sebuah penelitian yang dilakukan di University of California menyebutkan, setiap hari warga Inggris menghabiskan 14 jam hanya untuk duduk.
Pernahkah Moms terpikir, apa yang akan terjadi pada tubuh jika duduk selama 8 jam setiap hari? Ini penjelasannya.
BACA JUGA: Riset: Duduk Terlalu Lama Dapat Menyebabkan Penurunan Fungsi Otak
Perubahan struktur tulang belakang
Dengan duduk terlalu lama baik untuk bekerja maupun menonton televisi, tulang belakang yang sejatinya memiliki bentuk seperti huruf S perlahan akan berubah seperti huruf C.
Selain itu, otot perut akan melemah dan dapat mengakibatkan penurunan airan darah ke otak. Untuk itu, hindari duduk terlalu lama untuk menjaga tulang belakang tetap lurus.
Risiko penyakit jantung
Kurangnya gerakan karena terlalu banyak duduk akan membuat seseorang berisiko terkena penyakit, seperti jantung koroner dan darah tinggi kronis.
Hal itu disebabkan dengan hanya duduk, sirkulasi darah memburuk dan melemahkan pembuluh darah.
Selain itu, kurangnya aktivitas fisik menjadi penyebab terjadinya penumpukan plak kolesterol pada pembuluh darah jantung.
BACA JUGA: Duh Pembuluh Darah di Mata Pecah, Begini Kondisi Arzeti Bilbina Sekarang
Varises pada vena
Orang yang menghabiskan terlalu banyak waktu untuk duduk akan menghambat sirkulasi darah sehingga rentan varises.
Sirkulasi darah yang buruk juga dapat menyebabkan terjadinya pembekuan darah serta dapat memblokir pembuluh darah di jantung, paru-paru dan otak.
BACA JUGA: Bergaya Timur Tengah, Rumah Megah Ustad Solmed Tak Kalah Dari Anang!
Obesitas
Duduk lama otomatis memperlambat metabolisme tubuh, selain itu tubuh membakar lebih sedikit kalori sehingga lemak menimbun dalam tubuh.
Dibandingkan dengan berdiri dimana tubuh membakar 35% lebih banyak kalori, duduk membuat tubuh menurunkan proses pembakaran lemak hingga 90%.
BACA JUGA: 6 Cara Mudah Lenyapkan Lemak di Perut Menurut Sains, Mau Coba?
Otot dan tulang melemah
Kurangnya aktivitas fisik karena kebanyakan duduk akan membut otot tubuh melemah, juga menyebabkan osteoporosis disebabkan tulang akan lebih mudah keropos dan rapuh.
Sistem Pencernaan
Penelitian 2011 menyebutkan, terlalu banyak menghabiskan waktu untuk duduk dalam satu hari akan menyebabkan berkurangnya konsumsi insulin oleh sel tubuh.
Kondisi tersebut akan membuat seseorang berisiko terkena diabetes, sembelit kronis bahkan wasir.
BACA JUGA: Riset Membuktikan, Moms Yang Kerja Malam Hari Berisiko Diabetes Tipe 2
Stres dan mudah gelisah
Tak adanya aktivitas fisik akan mengarah pada kecenderungan depresi dan mudah cemas.
Menurut penelitian, duduk terus menerus akan mengurangi pelepasan hormon endorphin dan serotonin yang berkaitan dengan suasana hati.
Insomnia
Siapa sangka, terlalu banyak duduk turut memengaruhi kualitas tidur.
Hal itu disebabkan, tubuh menganggap Moms sudah banyak beristirahat dengan hanya duduk sehingga tak lagi membutuhkan istirahat lagi pada malam hari.
BACA JUGA: Lelah Bekerja, Hanung Bramantyo Memilih Lakukan Ini Saat Istirahat
Untuk itu, luangkan waktu untuk melakukan aktivitas fisik Moms misalnya berjalan ke luar rumah dan menghirup udara segar, banyak menggunakan tangga ketika sedang mengunjungi pusat perbelanjaan dan melakukan stretching sederhana agar tubuh tetap rileks.
Rayakan International Women's Day, Ini Cara yang Bisa Perempuan Lakukan untuk Berkreativitas dan Mengekspresikan Diri
Source | : | bright side |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR