Nakita.id - Polemik merek dagang ayam geprek antara Ruben Onsu dan Benny Sujono masih terus bergulir.
Sebelumnya Ruben Onsu sudah dinyatakan kalah telak di mata hukum terkait gugatannya atas merek 'Bensu'.
Melalui putusan kasasi Mahkamah Agung, diputuskan merek 'Bensu' adalah kepunyaan PT Ayam Geprek Benny Sujono, yang mengeluarkan produk 'I Am Geprek Bensu'.
Dalam kronologi kasus tersebut diketahui tahun 2017 silam, Stefanny mendirikan outlet pertama 'I Am Geprek Bensu'. Lantaran berteman dengan Jordi Onsu, mereka pun bekerja sama.
Selanjutnya, Jordi mengusulkan Ruben Onsu untuk menjadi duta promosi alias brand ambassador 'I Am Geprek Bensu'.
Pihak PT Ayam Geprek Benny Sujono kemudian menawarkan bayaran lebih kepada Ruben Onsu, namun akhirnya disepakati pembagian keuntungan 50 persen dan 50 persen.
Bak air susu dibalas dengan air tuba, pihak Ruben Onsu justru mengeluarkan somasi agar PT Ayam Geprek Benny Sujono tidak boleh memakai nama 'Bensu' lagi.
Usai ketuk palu, pihak ‘I Am Geprek Bensu’ yang diwakili kuasa hukum Eddie Kusuma seolah baru menunjukkan taringnya.
Secara blak-blakan, Eddie Kusuma mengatakan bahwa pihak ‘I Am Geprek Bensu’ bisa saja mempidanakan Ruben Onsu kalau mau.
Mengingat, selama tiga tahun, pihak kliennya telah membiarkan Ruben menggunakan merek ‘Bensu’ dalam bisnisnya.
Diakui oleh Eddie, pihak ‘I Am Geprek Bensu’ masih memberikan kesempatan dan ingin melihat reaksi pihak Ruben Onsu.
Sebab, Eddie mengaku tahu persis bahwa kekalahan tersebut tentu menjadi masalah yang berat bagi Ruben Onsu.
Maka dari itu, pihaknya masih merasa kasihan dan memberi kesempatan berpikir untuk menempuh jalan selanjutnya.
Lagi-lagi, di tengah kesempatan baik dari rivalnya, pihak Ruben Onsu justru membelot.
Kuasa hukum pihak Ruben Onsu, Minola Sebayang, menegaskan Geprek Bensu tidak akan berganti nama karena akan membuat opini publik yang lain.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube beepdo, Rabu (17/6/2020).
Minola justru mempertanyakan mengapa harus Ruben yang mengganti nama bisnisnya.
Secara tegas Minola mengatakan Ruben tidak akan mengubah nama Geprek Bensu meski kini masih menuai polemik.
Minola menjelaskan, sampai saat ini Ruben masih berhak untuk menggunakan nama Geprek Bensu.
"Lho kenapa musti Ruben yang ganti nama, Ruben nggak mau ganti nama," tegas Minola.
"Karena fakta-fakta hukumnya kan menunjukkan bahwa dia berhak atas nama itu, gara-gara ada orang lain terus kemudian kita ganti nama," tambahnya.
Pihak Ruben juga enggan mengubah nama dari Geprek Bensu karena ditakutkan akan menimbulkan opini publik.
Minola menuturkan, masyarakat akan menilai pihak Ruben yang mencontek nama Bensu dari orang lain.
Padahal faktanya, sertifikat yang dimiliki oleh Ruben sudah lengkap dan masih dianggap sah dan tidak ada usaha dalam mendompleng atau mengambil ide orang lain.
"Kenapa nggak orang itu saja yang mengganti nama, Benny Sujono misalnya gitu," terang Minola.
"Orang lain berpikir kita yang ndompleng-ndompleng, jangan kita dong yang diminta."
"Karena secara hukum kita sudah mendapatkan hak itu, sertifikatnya lengkap nih," pungkasnya.
Source | : | YouTube,nakita,tribunnews |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR