3. Diabetes gestasional
Kondisi ini biasanya terjadi selama kehamilan dan mempersulit tubuh wanita untuk merespons insulin.
Namun, diabetes gestasional biasanya berhenti setelah melahirkan tetapi bisa meningkatkan risiko wanita terkena diabetes tipe 2.
Cara aman menggunakan terapi insulin
Menggunakan terapi insulin memerlukan resep dokter.
Pasalnya, dibutuhkan profesional untuk menentukan jenis insulin yang tepat serta adanya kemungkinan efek samping atau interaksi dengan obat lain.
Selain itu, penderita diabetes tipe 2 atau gestasional juga tidak boleh sembarangan menggunakan terapi ini karena masih bisa menggunakan opsi perawatan lain untuk mengontrol kadar gula.
Cara lain untuk mengontrol kadar gula dalam darah antara lain penggunaan obat-obatan non insulin dan perubahan gaya hidup sehat.
Menggunakan terapi insulin membutuhkan kehati-hatian dan perhatian khusus.
Terlalu banyak kadar insulin dalam tubuh bisa mengakibatkan efek samping atau komplikasi serius, begitupula saat tubuh kekurangan insulin.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Digunakan untuk Pengobatan Diabetes, Ini Efek Samping Terapi Insulin"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR