Nakita.id - Cara menghilangkan cicak di rumah bisa dilakukan dengan bahan-bahan alami yang sederhana.
Moms tidak perlu pusing memikirkan bagaimana cara menghilangkan cicak di rumah, karena tips kali ini akan memberikan solusinya.
Tidak perlu ribet, bahan-bahan rumahan ini dikenal sebagai cara menghilangkan cicak di rumah secara ampuh.
Moms tentu saja sudah tidak asing dengan binatang cicak.
Baca Juga: Amankah Perawatan Kulit Alami Saat Hamil? Dokter Kulit Justru Khawatirkan Hal Ini dan Singgung Perihal Baking Soda
Kita pun pasti setuju kalau cicak menjadi salah satu hama paling mengganggu di rumah.
Bentuknya yang seperti kadal tidak jarang membuat geli atau jijik.
Suara dan keberadaan cicak yang suka mencomot makanan juga sangat menyebalkan.
Melansir dari India Today, cicak yang suka berdiam di tempat kotor juga bisa menyebarkan penyakit.
Itulah sebabanya, banyak orang ingin mengusir cicak dari kediaman mereka.
Nah, berikut adalah lima bahan yang bisa kalian gunakan untuk menghilangkan cicak di dalam rumah.
1. Kopi bubuk
Aroma kopi memang sangat nikmat, tapi itu hanya berlaku untuk manusia.
Hal demikian tidak dirasakan oleh cicak.
Jika Moms ingin mengusir cicak dari rumah, cobalah untuk mengkominasikan bubuk kopi dan tembakau.
Kedua bahan ini bisa menjadi racun yang mematikan untuk cicak.
Baca Juga: Anak Masuk Rumah Sakit karena Bilirubin Tinggi, Citra Kirana Dibuat Meradang dengan Sikap Rezky Aditya yang Tak Bisa Membesarkan Hatinya
2. Air dingin
Cicak tidak suka dengan sesuatu yang dingin, seperti udara atau air.
Hal ini karena cicak merupakan hewan berdarah dingin dan lebih suka di tempat panas.
Nah, Moms bisa memanfaatkan kelemahan cicak ini untuk mengusir mereka dari rumah.
Caranya yakni dengan menyiapkan semprotan air dingin dan menyemprotkannya ketika cicak terlihat.
Ini akan mengejutkannya dan membuat cicak enggan kembali lagi.
3. Kapur barus
Kapur barus punya aroma menyengat yang bisa mengusir berbagai hama, termasuk cicak.
Caranya tempatkan kapur barus di setiap sudut rumah yang biasa ditinggali cicak.
Aroma kapur barus ini akan menghalau cicak untuk datang.
4. Bawang putih
Selain digunakan sebagai bahan penyedap masakan, bawang putih juga ampuh untuk mengusir cicak.
Baca Juga: Mulai Sekarang Rajin-rajin Konsumsi Makanan Ini Saat Hamil, Nantinya Si Kecil Bisa Lahir Cerdas Loh Moms!
Caranya cukup mudah, yakni dengan menggantung beberapa siung bawang putih di sekitaran pintu.
Atau letakkan bawang putih di setiap sudut rumah agar cicak tidak mau masuk.
5. Cangkang telur
Ya, cangkang telur bisa dimanfaatkan untuk menghalau cicak.
Moms tidak perlu mencucinya untuk menghilangkan sisa telur.
Biarkan saja bau telur menyeruak, dengan demikian cicak akan pergi.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | India Today |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR