Untuk mencegah keluhan flu tak ada salahnya untuk lebih mengontrol apa saja yang dikonsumsi.
Moms bisa konsumsi makanan bergizi tinggi untuk memperkuat kekebalan tubuh.
Dengan begitu Moms bisa dengan mudah melawan kuman yang masuk dalam tubuh.
2. Malaria
Saat musim penghujan tiba biasanya kasus malaria juga menjadi masalah yang muncul kemudian.
Ini sangat erat dengan banyaknya genangan air yang tersumbat hingga mempermudah nyamuk untuk berkembang biak.
Untuk itu Moms mulai sekarang harus lebih rajin untuk menjaga kebersihan area tertentu yang dijadikan sebagai sarang nyamuk.
Dengan melakukan tindakan lebih cepat kemungkinan penyebaran malaria dapat dihindari.
3. Demam berdarah
Tidak berbeda dengan malaria, demam berdarah juga punya dampak yang berbahaya jika tidak ditangani dengan benar.
Biasanya orang yang terkena gigitan nyamuk penyebab demam berdarah akan mengalami panas tinggi dan trombosit yang rendah.
Bahkan ada yang sampai mengalami ruam kulit.
Demam berdarah juga jadi salah satu penyakit yang dapat sebabkan kematian pasien.
Untuk cegah demam berdarah bisa coba gunakan bahan alami seperti daun pepaya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | krishijragan.com |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR