Nakita.id - Siapa sih yang tak suka dengan olahan ayam? Satu Indonesia pasti suka.
Mulai dari ayam goreng hingga olahan ayam lainnya membuat nafsu makan langsung naik seketika.
Inilah yang biasanya membuat Moms selalu stok ayam di rumah.
Namun sayangnya, Moms sering melakukan kesalahan saat masak ayam.
Baca Juga: Rahasia Masak Sayap Ayam Jadi Lezat dan Renyah Hanya dengan Lakukan 5 Hal Ini, Dijamin Anti Gagal!
Mungkin bagi Moms sepele, tapi tahukah Moms kalau masak ayam dengan cara yang salah justru bisa membahayakan bagi seisi rumah?
Ya itulah kenyataannya. Jika Moms masih mengolah dengan cara yang salah, ayam akan berubah menjadi makanan yang paling membahayakan untuk kesehatan.
Inginnya memasak masakan yang paling disukai satu rumah malah membahayakan kesehatan semuanya.
Apa saja kesalahan yang sering dilakukan saat masak ayam? Berikut penjelasannya.
Baca Juga: Mengandung Nutrisi, Ini 5 Manfaat Air Kelapa Hijau Bagi Kesehatan
Membiarkan ayam terlalu lama di suhu ruangan
Meletakkan ayam di atas meja sering dilakukan Moms sebelum masak ayam.
Biasanya, Moms memang mempersiapkan dahulu berbagai bumbu dan pelengkap lainnya untuk mulai masak ayam.
Nah karena terlalu asyik menyiapkan yang lain, Moms jadi lupa kalau dari tadi sudah meletakkan ayam di meja terlalu lama.
Meletakkan ayam di suhu runagan terlalu lama ini akan engembangkan bakteri berbahaya dan jika dikonsumsi akan mengakibatkan berbagai penyakit bawaan alias keracunan makanan.
Untuk itu, sebaiknya simpan ayam di lemari es segera usai berbelanja, dan cairkan dalam kulkas selama dua hari sebelum memasak ayam yang dibekukan.
Menyimpan ayam dengan cara yang salah
Hal ini sebenarnya sudah pernah dibahas Nakita.id sebelumnya. Menyimpan ayam dengan cara yang salah memang bisa membuat ayam tersebut dihinggapi bakteri Salmonella atau E.Coli.
Contohnya, pulang dari pasar Moms langsung meletakkan ayam beserta kreseknya di dalam kulkas.
Atau mencucinya terlebih dahulu sebelum diletakkan di kulkas. Ini merupakan cara yang salah kaprah.
Hal ini karena cairan dari daging bisa merembes di luar wadahnya, yang mana akan membuat makanan lain terkontaminasi.
Maka dari itu, simpanlah ayam diatas piring, tutup lalu taruh di rak kulkas paling bawah.
Mencuci ayam sebelum memasaknya
Mencuci ayam saat disimpan saja sudah salah, apalagi mencuci ayam sebelum mengolahnya.
Daging ayam memiliki bakteri Salmonella atau Campylobacter yang merupakan penyebab utama pembawa penyakit yang ada dalam makanan.
Dengan mencucinya apalagi dengan dibilas, kedua bakteri tersebut akan menyebar ke sekitar lingkungan dapur juga pada tubuh si pencucinya sendiri.
Dengan begitu, lebih baik langsung menggorengnya atau memasak daging ayam dengan suhu yang tepat.
Salah memberi bumbu
Membaluri ayam dengan bumbu akan membuatnya terasa nikmat, selain itu juga menjadi cara agar daging ayam lebih empuk.
Namun, merendam ayam dengan bumbu terlalu lama bisa membuat daging ayam tercemar bakteri yang akan berkembang lebih baik dalam suhu hangat.
Selain itu, jangan gunakan kembali bumbu yang sudah bersentuhan dengan daging mentah.
Lebih baik Moms merendam ayam dengan bumbu dalam kantong plastik atau wadah tertutup lainnya di kulkas, lalu buang wadah yang digunakan setelah selesai.
Memakai alat yang sudah bersentuhan dengan daging merah
Jangan pernah menggunakan alat yang telah bersentuhan dengan daging ayam mentah untuk memasak makanan lainnya.
Hal itu disebabkan, perabotan memasak yang telah bersentuhan dengan daging ayam mentah berisiko tercermar Salmonella.
Mencampur ayam dengan bahan lainnya
Usai memotong ayam, Moms biasanya meletakkannya disebuah wadah sebelum memasaknya.
Demi menghemat tempat biasanya Moms langsung mencampurnya dengan bahan lainnya.
Ini merupakan cara yang salah kaprah.
Bakteri pada daging ayam bisa menyebar dan mencemari bahan makanan lainnya.
Jadi, sebaiknya hindari menempatkan ayam mentah di dekat bahan yang belum dimasak.
Lupa cuci tangan
Tangan menjadi alat terbaik untuk memegang dan membumbui bahan makanan.
Namun, ketika tangan bersentuhan dengan ayam, bakteri pada ayam tentu akan menempel dan mencemari apapun yang kita sentuh.
Setelah menyentuh ayam mentah, pastikan Moms segera mencuci tangan sebelum menyentuh sesuatu yang lain.
Untuk lebih menjamin kebersihan, sebaiknya kita memegangnya dengan satu tangan saja dan tangan yang lain bisa melakukan hal lain seperti mengambil garam atau menyalakan air ketika dibutuhkan.
Jika Moms masih melakukan langkah-langkah di atas saat masak ayam, dijamin Moms akan menyesal seumur hidup karena sudah membahayakan kesehatan anggota keluarga yang lain.
Jadi, masih mau mencobanya?
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Reader's Digest,Live Science,News.com |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR