Oleh karena itu, hal yang terpenting untuk para orangtua ketahui adalah vaksinasi Covid-19 untuk anak baik anak usia 6-11 atau 12-17 tahun sangat aman untuk dilakukan.
Beberapa waktu lalu, vaksin Covid-19 diperuntukkan untuk anak usia 12-17 tahun, tetapi kini anak usia 6-11 tahun juga mulai diperbolehkan untuk divaksin Covid-19.
Menurut Dokter Spesialis anak dr. Ahmad Fachrurrozi, M.Sc., Sp.A., pemberian vaksin untuk anak dilakukan mengingat Si Kecil menjadi salah satu komunitas yang paling rentan terpapar virus corona.
Apalagi saat ini pembelajaran tatap muka (PTM) mulai kembali dijalankan di beberapa sekolah di Indonesia.
"Anak-anak sekarang sudah mulai pelajaran tatap muka, mereka juga berinteraksi dengan orang dewasa di sekolah, anak-anak merupakan komunitas yang rentan terinveksi virus dari beberapa jalur. Anak bisa terinfeksi virus Covid-19 dan juga bisa menularkan Covid-19 kepada keluarga di rumah ketika mereka terinfeksi," ujar dr. Ahmad Fachrurrozi, M.Sc., Sp.A., Dokter Spesialis Anak dalam acara Instagram Live bersama Nakita.id, Kamis (4/11/2021).
Pemberian vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun sendiri telah mendapatkan izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Baca Juga: Anak Usia 6-11 Tahun Takut untuk Disuntik Vaksin Covid-19? Begini Cara Mengatasinya Menurut Ahli
Ragamnya jenis vaksin pun membuat orangtua cenderung memilih-milih jenis vaksin.
Padahal, jenis vaksin yang ada memiliki manfaat yang sama untuk mencegah penularan virus Covid-19.
"Sinovac dan Coronavac itu sama, jadi tak perlu khawatir, komponen yang dipakai juga sama," ujar dr. Rozi.
Penyuntikkan vaksinasi untuk anak-anak dilakukan agar penyebaran virus corona di Indonesia bisa teratasi.
Maka dari itu, Moms dan Dads jangan ragu lagi untuk segerakan Si Kecil mendapatkan vaksin Covid-19.
"Bicara efektivitas, harapan utama memberikan vaksin adalah untuk meringankan gejala yang berat. Untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, maka sangat penting untuk diberikan," imbuhnya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR