Moms harus tahu bahwa ada berbagai bahan makanan yang bisa membangun imunitas tubuh.
Dengan kandungan vitaminnya, bahan makanan yang menyehatkan seperti buah-buahan dan sayur bisa mendorong imunitas tubuh.
Belum banyak yang tahu, nanas adalah salah satu bahan makanan yang bisa Moms konsumsi untuk mendorong imunitas tubuh.
Melansir dari Live Science, nanas mengandung banyak antioksidan dan vitamin.
Itulah yang membuat nanas baik untuk imunitas.
Vitamin C banyak ditemukan pada nanas.
Sudah banyak ahli yang membuktikan bahwa vitamin C mampu untuk mendorong sistem imun kita.
Ketahanan yang dibentuk dari sel imun mampu dibentuk oleh vitamin C.
Baca Juga: Tak Perlu Buru-buru Beli Obat, Lakukan Saja Cara Sederhana Ini untuk Tingkat Imun Tubuh dengan Mudah
Apalagi tubuh kita tidak bisa memproduksi vitamin C dengan sendirinya.
Vitamin C hanya bisa didapat dari asupan makanan kita.
Dalam 100 gram nanas terdapat 47,8 miligram.
Nanas juga mengandung mangan yang berguna untuk membentuk metabolisme tubuh yang baik.
Mangan juga berguna sebagai antioksidan sehingga mencegah tubuh dari radikal bebas.
Menurut penelitian, dengan mengonsumsi nanas risiko untuk terinfeksi virus dan bakteri menjadi lebih rendah.
Sehingga mengonsumsi nanas secara rutin mampu untuk membuat kita tetap sehat.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,Healthline,Live Science,BBC Good Food |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR