Cuka apel
Moms tentu sudah tak asing lagi dengan cuka sari apel.
Biasanya cuka apel digunakan untuk perawatan kecantikan.
Namun kini cuka sari apel juga bisa mengatasi perut kembung.
Cuka apel membantu produksi asam lambung dan enzim pencernaan yang dapat mengurangi nyeri gas dengan cepat.
Moms hanya perlu menambahkan satu sendok makan cuka ke dalam segelas air dan diminum sebelum makan untuk mencegah kembung.
Sebaiknya segera bilas mulut dengan air, karena cuka dapat mengikis email gigi.
Minyak cengkeh
Minyak tengah sudah sejak lama digunakan untuk mengobati keluhan pencernaan, termasuk kembung, gas, dan gangguan pencernaan.
Kemungkinan besar, minyak cengkeh juga memiliki sifat untuk melawan maag.
Mengonsumsi minyak cengkeh setelah makan dapat meningkatkan enzim pencernaan dan mengurangi jumlah gas di usus.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR