Nakita.id - Ketika memutuskan diet untuk menurunkan berat badan, Moms tentu akan sangat memperhatikan jenis makanan yang masuk ke tubuh.
Demi bisa mendapatkan berat badan ideal, makanan yang dipilih tentu saja harus rendah kalori.
Bahkan kalori yang masuk ke tubuh harus lebih sedikit daripada kalori yang Moms keluarkan setiap harinya.
Pemilihan makanan dibarengi dengan olahraga teratur akan membuat diet berhasil.
Bahkan banyak orang bisa menurunkan berat badan dengan sangat cepat jika disiplin melakukan ini.
Nah makanan berkalori rendah ini biasanya identik dengan plant-based food.
Yakni makanan segar yang ditanam tanpa memerlukan proses panjang pabrikasi seperti buah dan sayur.
Dalam diet juga dikenal istilah eat clean, dimana Moms diharuskan untuk makan makanan yang 'bersih', jauh dari lemak jahat, gula, garam, dan sebagainya.
Namun, meski sudah memilih buah dan sayur sebagai makanan rendah kalori untuk diet ternyata ada juga lho jenis-jenis yang justru zonk dan malah menggagalkan diet Moms.
Ya Moms, meski terkesan sehat, rendah kalori, dan jauh dari lemak jahat, beberapa sayur dan buah berikut ini tetap bisa membuat diet Moms gagal.
Sehingga jangan heran kalau angka timbangan badan susah turun kala megonsumsi buah-buahan ini.
ShopTokopedia dan Tasya Farasya Luncurkan Kampanye ‘Semua Jadi Syantik’, Rayakan Kecantikan yang Inklusif
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR