American Council on Exercise menyarankan untuk minum setidaknya dua gelas air putih sebelum olahraga, minum secangkir air putih lima menit sebelum olahraga, dan minum satu cangkir air putih setiap 20 menit latihan.
Apabila intensitas olahraga cenderung tinggi atau olahraga di tempat yang gerah atau panas, tambahkan jumlah cairan untuk mencegah dehidrasi.
6. Tidur yang cukup
Jika beragam cara mengatasi ngantuk setelah olahraga pagi di atas sudah dijajal tapi rasa-rasanya tubuh tidak ada perbaikan, ada baiknya Moms berkonsultasi ke dokter.
Di beberapa kasus, penyebab ngantuk setelah olahraga pagi juga bisa jadi tanda penyakit seperti diabetes, sindrom kelelahan kronis, penyakit paru obstruktif kronik, sleep apnea, gangguan tiroid, sampai jantung.
Baca Juga: Anti Merem Selama WFH Kuncinya Bukan Nasi Melainkan Beberapa Bahan Makanan Ini, Dijamin Produktif Sampai Sore dan Tidak Mengantuk
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR