Umumnya, warna kurma menjadi lebih gelap pada bagian luar maupun dalamnya.
Bahkan, kurma sudah berjamur, sehingga perlu dibuang langsung.
2. Mengeluarkan bau tidak enak
Moms tentu tahu kalau bau adalah indikator yang jelas untuk mengetahui kualitas buah kurma yang baik.
Pada dasarnya, kurma tidak memiliki bau yang begitu kuat.
Akan tetapi, jika Moms mencium bau yang begitu kuat, bahkan tidak enak atau busuk, maka kualitas kurma sudah bisa dikatakan tidak bagus.
Oleh karenanya, segera buang kurma tersebut.
Baca Juga: Bahayakah Makan Kurma Saat Buka Puasa untuk Pengidap Diabetes? Begini Kata Ahli
3. Ada serangga di kurma
Tanda-tanda kurma sudah tak layak dikonsumsi yang terakhir adalah adanya serangga pada kurma.
Pasalnya, karena tidak mengandung pestisida, kurma organik berpotensi menarik serangga, laba-laba, dan cacing.
Serangga-serangga ini biasanya bersembunyi di bagian dalam buah kurma.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR