Kendati demikian, penyajian teh yang berbeda menyebabkan kandungan pada teh berbeda pula.
Dari segi rasa, teh tubruk menawarkan profil rasa yang lebih kuat daripada teh kantong karena daun teh cenderung lebih segar, dan tidak terlalu basi.
Selain itu, kantong teh memisahkan air hangat dari daunnya, yang dapat mengurangi rasa teh.
Sementara itu, di dalam teh celup sendiri, kandungan kafein dan katekin cenderung sudah terdegradasi dalam waktu yang lama sehingga kandungan antioksidan di dalam teh ini sudah memudar.
Penggunaan kantung teh ternyata juga bisa menurunkan kandungan katekin pada minuman ini.
Kebanyakan kantong teh dengan daun kecil yang pecah bersama dengan penambahan debu dan fanning, yaitu potongan teh yang lebih kecil.
Teh tubruk tidak diproses dan memiliki kualitas yang lebih baik daripada teh celup. Ini juga mengalami lebih sedikit pemrosesan dan mengandung antioksidan dalam jumlah tinggi.
Kandungan penting inilah yang melindungi kita dari radikal bebas yang merusak sel-sel tubuh kita melalui stres oksidatif.
Radikal bebas juga dapat membuat kita sakit dan secara signifikan mempercepat proses penuaan alami kita.
Dibandingkan dengan teh celup, minum teh tubruk memberi konsentrasi nutrisi sehat yang lebih tinggi.
Terlepas manfaat teh tubruk yang besar, hal yang menentukan seberapa baik manfaat teh yang dapat diperoleh yakni adalah proses penyeduhan teh.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR