Bidan berperan penting dalam memberikan pelayanan ANC (Antenatal care) terpadu dan meningkatkan persalinan di fasilitas kesehatan.
ANC adalah pemeriksaan kehamilan yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental pada ibu hamil secara optimal.
Sehhingga ibu mampu menghadapi masa persalinan, nifas, menghadapi persiapan pemberian ASI secara eksklusif, serta kembalinya kesehatan alat reproduksi dengan wajar.
Pemeriksaan kehamilan dilakukan minimal 4 kali, yaitu 1 kali pada trimester pertama, 1 kali pada trimester kedua, dan 2 kali pada trimester ketiga.
Pendampingan ini merupakan bagian dari kesuksesan 1000 hari pertama kehidupan anak untuk mencegah stunting.
Bidan dapat memberikan edukasi terkait penyusunan menu makan dengan kaidah gizi seimbang.
Diantaranya dengan melakukan program pemberian makanan tinggi kalori, protein, dan mikronutrien (TKPM) serta pemberantasan kecacingan.
Selain itu pada balita juga dilakukan program pemberian Makanan Tambahan (PMT).
Biasanya bidan yang ada di posyandu berperan penting dalam kesuksesan program ini.
Sebagai bagian dari tenaga kesehatan, bidan memang memiliki peran yang strategis dalam mempercepat penurunan angka stunting.
Demi mewujudkan generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas bidan diharapkan menjadi garda terdepan dalam pemberian edukasi gizi untuk keluarga.
Baca Juga: Cegah Stunting dengan Kreasi Menu PMT Posyandu Balita, Sehat dan Bergizi
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR