Sehingga dalam penelitian ini disimpulkan, bahwa warna kulit telur tidak ada hubungannya dengan seberapa sehat telur tersebut.
Namun, tak menutup kemungkinan jika faktor lain dapat mempengaruhi kandungan gizi telur itu sendiri, Moms.
Salah satu faktor lain yang mempengaruhi adalah lingkungan yang ditinggali ayam.
Ayam yang dibiarkan berkeliaran di bawah sinar matahari akan mengandung 3-4 kali jumlah vitamin D pada telur ayam.
Selain itu, jenis makanan yang dikonsumsi ternyata juga dapat mempengaruhi kualitas telur yang dihasilkan ayam itu sendiri, Moms.
Bila ayam diberi makanan yang mengandung asam lemak omega-3, maka akan menghasilkan telur dengan kandungan omega-3 yang jauh lebih tinggi daripada biasanya.
Meskipun telur ayam memiliki dua warna cangkang yang berbeda, namun hal itu tak mempengaruhi kualitas rasa yang akan dihasilkan ya.
Sebab rasa pada telur hanya akan dipengaruhi dari kesegaran telur hingga cara memasak telur yang Moms lakukan.
Itulah Moms, penjelasan mengenai perbedaan telur ayam cokelat dan telur ayam putih.
Baca Juga: Rutin Makan Telur Setiap Hari, yang Terjadi Pada Tubuh Tak Terduga!
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR