Tak mau seperti itu kan? Mengutip Bright Side, berikut perilaku ibu hamil yang bisa memengaruhi janin.
Saat Moms merasa tertekan, tubuh akan mengeluarkan hormon koritsol, bersama dengan hormon stres lainnya.
Dalam situasi normal, hormon-hormon ini tidak menyebabkan bahaya dan mereda begitu stres berkurang.
Tetapi, jika stres terus berlanjut, hormon-hormon ini dapat menekan sistem kekebalan tubuh dan juga memengaruhi bayi Moms.
Efek buruk stres selama kehamilan yang dapat memengaruhi janin antara lain kelahiran prematur, berat badan lahir rendah, dan perkembangan otak anak terganggu.
Menangis selama kehamilan adalah normal karena Moms mungkin menjadi lebih sentimental.
Tapi, itu bisa rumit dan Moms harus memerhatikan berbagai gejala seperti kehilangan nafsu makan, perasaan bersalah, terlalu banyak tidur, dan kehilangan minat dalam aktivitas apa pun.
Apa yang harus Moms lakukan:
- Jika gejalanya berlangsung lebih dari 2 minggu, bicarakan dengan dokter Moms.
- Temukan dukungan, bicaralah dengan ibu lain atau wanita hamil
Menurut peneliti, 78% wanita melaporkan lebih banyak gangguan tidur selama kehamilan daripada biasanya.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR