Nakita.id - Selama menyusui, Moms perlu memenuhi asupan nutrisi melalui makanan ibu menyusui, seperti daging dan keju yang merupakan olahan susu.
Maka dari itu, Moms membutuhkan resep makanan memperlancar ASI yang menggabungkan keduanya.
Sandwich daging keju merupakan menu ibu menyusui yang wajib dicoba di rumah.
Resep makanan ibu menyusui sandwich daging keju ini merupakan rekomendasi dari Monica Novara Hardini. S.GZ dilansir dari Tabloid Saji.
Berikut Moms bisa buat di rumah sebagai ASI booster atau meningkatkan jumlah ASI. Simak juga kandungan gizinya agar Moms bisa menyesuaikan dengan makanan lainnya.
- 4 lembar roti tawar gandum (boleh berkulit/tidak)
- 80 gr keju parut cepat leleh
- 1 sdm mayones
- 2 sdm margarin
- 1 sdm bawang bombay cincang
- 100 gr daging sapi giling
Baca Juga: Ini Dia Daftar Makanan untuk Ibu Menyusui yang Wajib Dikonsumsi
- 2 sdm saus tomat
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 1/8 sdt merica bubuk
- 1/8 sdt oregano
- 2 sdt minyak, untuk menumis
1. Tumisan daging, panaskan minyak, tumis bawang bombay dan daging giling hingga berubah warna.
2. Masukkan saus tomat dan bumbu-bumbu.
3. Masak hingga meresap.
4. Sisihkan. Ambil selembar roti tawar.
5. Olesi tipis dengan mayones.
Baca Juga: Menu Pisang Bakar Cokelat Keju, Resep Makanan Memperlancar ASI Favorit Ibu Menyusui
6. Beri daging lalu keju di atasnya.
7. Tumpuk dengan selembar roti lain.
8. Panaskan margarin di atas pan bergelombang.
9. Panaskan sandwich. Balik hingga kedua sisinya kecokelatan.
10. Angkat dan potong sandwich diagonal menjadi dua buah segitiga.
11. Sajikan hangat.
- Energi 252,1 kkal
- Karbohidrat 10,3 gr
- Lemak 19,5 gr
- Protein 9,1 gr
(SUMBER: TIM UJI DAPUR SAJIAN SEDAP)
Baca Juga: Resep Makanan Memperlancar ASI Macaroni Schotel, Makanan Ibu Menyusui yang Enak dan Bergizi
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR