Cara menghemat listrik paling utama adalah mematikan lambu saat tidak digunakan.
Tidak hanya lampu saja, tetapi juga berlaku pada semua perangkat elektronik yang ada di rumah.
Hal ini pasti sering dijumpai yakni lupa mematikan lampu bahkan di siang hari, meski dengan pencahayaan alami yang cukup.
Hal inilah yang tidak adari membuat tagihan listrik semakin membengkak.
Selain itu, Moms bisa juga mengandalkan penerangan alami hingga mematikan lambu sebelum tidur.
Kulkas merupakan salah satu benda elektronik yang menyumbang tagihan menjadi lebih besar.
Apalagi, kulkas memiliki fungsi penting untuk menyimpan bahan-bahan makanan sehingga bukan ide bagus untuk mematikan dan menyalakan setiap waktu.
Namun ada cara lain yang bisa Moms lakukan untuk menggunakan kulkas dengan bijak, yakni:
- Membersihkan koil kondensor di bagian belakang kulkas yang menjadi kotor seiring waktu.
Membersihkannya dapat membuat perbedaan dalam meningkatkan efisiensi energi kulkas.
- Memastikan kulkas berada pada suhu yang tepat akan memastikan mereka menggunakan energi tidak lebih dari yang seharusnya.
Baca Juga: Jangan Sampai Lengah, Inilah Tanda-tanda Listrik di Rumah Gangguan
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR