Melansir dari Sleep Foundation, durasi tidur yang perlu dimiliki orang dewasa adalah sebanyak 7 hingga 9 jam per harinya.
Pertahankan durasi tidur tersebut agar Moms bisa dapat pola tidur yang jauh lebih baik ke depannya.
2. Perhatikan Kontinuitas Tidur
Apabila hari ini sudah mampu untuk tidur 7 hingga 9 jam per harinya, pertahankan hingga keesokan harinya.
Jangan sampai karena hari ini sudah tidur sesuai dengan durasi yang tepat, Moms tak menjaga kontinuitasnya.
Pola tidur tak bisa dibentuk dalam waktu semalam saja, melainkan dari kebiasaan.
3. Hindari Menonton Televisi atau Bermain Gadget Sebelum Tidur
Melansir dari CDC, baiknya Moms mengurangi penggunaan gadget dan menonton TV tepat sebelum tidur.
Berikan jarak waktu setidaknya 30 menit hingga satu jam sebelum akhirnya Moms memutuskan untuk merebahkan diri di tempat tidur.
Agar tak terdistraksi, letakkan ponsel di meja kerja atau di ruangan lain yang terpisah dengan tempat Moms tidur.
Jangan sampai cahaya dari televisi maupun gadget mengganggu dan membuat Moms ingin menonton atau mengeceknya.
Baca Juga: Penerapan Pola Tidur Bayi Usia 7 Bulan, Tanpa Harus Drama dengan Si Kecil
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR