Tak hanya itu, bayam juga terbukti dapat menurunkan risiko penyakit jantung, Moms.
Sayuran penurun kolesterol berikutnya adalah tomat, Moms.
Tak hanya itu, tomat juga dikenal membantu melawan kanker berkat kandungan likopen, yaitu antioksidan yang memberi warna merah pada tomat.
Bahkan, sebuah penelitian mengemukakan bahwa mengonsumsi likopen setiap hari sebanyak 25 mg dapat membantu menurunkan low-density lipoprotein cholesterol (LDL) atau dikenal sebagai kolesterol jahat sebanyak 10%.
Sayuran penurun kolesterol berikutnya adalah terong.
Tak hanya untuk membantu menurunkan kolesterol jahat, jenis sayuran ini juga bermanfaat untuk meningkatkan fungsi jantung serta menurunkan gula darah.
Sayuran yang terakhir adalah bawang putih.
Bumbu dapur satu ini sudah lama digunakan sebagai bahan masakan dan obat-obatan yang membantu menjaga kesehatan tubuh.
Bahkan, sebuah studi mengemukakan bahwa mengonsumsi bawang putih dapat menurunkan kolesterol jahat. Akan tetapi, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut terkait hal ini.
Itulah tadi beberapa hal yang perlu diketahui soal cek kolesterol di puskesmas serta cara membuatnya tetap stabil.
Jadi, bagaimana, Moms? Sudah siapkah untuk cek kolesterol di puskesmas kali ini?
Baca Juga: Biaya KB di Puskesmas dan Persyaratannya, Yuk Cek di Sini Moms!
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR