Nakita.id - Penurunan atau mengalami kenaikan berat badan beberapa kilogram merupakan hal yang normal.
Tetapi, penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan secara signifikan dan terjadi terus menerus dapat menandakan kondisi medis yang mendasarinya.
Selain itu, penurunan berat badan juga dapat menjadi gejala atau tanda adanya diabetes.
Penyebab berat badan turun karena diabetes sangat penting diketahui.
Melansir dari laman diabetes.co.uk, pada penderita diabetes, insulin yang tidak mencukupi mencegah tubuh memasukkan glukosa dari darah ke sel-sel tubuh untuk digunakan sebagai energi.
Saat ini terjadi, tubuh mulai membakar lemak dan otot untuk energi, menyebabkan penurunan berat badan secara keseluruhan.
Penurunan berat badan yang tidak terduga sering terlihat pada orang sebelum diagnosis diabetes tipe 1, tetapi juga dapat mempengaruhi orang dengan diabetes tipe 2.
Jika Moms kehilangan lebih dari 5% dari berat badan normal secara mendadak, atau lebih dari 10 lbs (4,5 kg) dalam 6 sampai 12 bulan atau kurang, harus berkonsultasi dengan dokter.
Sementara itu, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menaikkan berat badan pada penderita diabetes.
Untuk menambah berat badan, seseorang biasanya perlu mengonsumsi lebih banyak kalori daripada yang dikonsumsi.
Namun, penderita diabetes juga harus memilih apa yang dimakan dengan hati-hati untuk menghindari komplikasi kesehatan.
Dikutip dari Medical News Today, berikut beberapa pertimbangannya:
1. Menambahkan makanan olahan tinggi karbohidrat ke dalam makanan dapat menyebabkan kadar gula darah melonjak, yang bisa berbahaya bagi penderita diabetes.
2. Jika seseorang menggunakan insulin, mereka perlu memastikan bahwa jumlah insulin yang mereka gunakan sesuai dengan kebiasaan diet dan berat badan mereka saat ini.
3. Diet tinggi kalori tetapi rendah nutrisi lain dapat menyebabkan kekurangan nutrisi dengan masalah kesehatan terkait.
4. Jika seseorang menggunakan lemak untuk meningkatkan asupan kalorinya, mereka harus memilih lemak tak jenuh.
Maka perlu mempertimbangkan untuk membuat perubahan signifikan pada pola makan dan harus konsultasi dengan dokter, pendidik diabetes bersertifikat, atau ahli diet.
Inilah beberapa makanan yang dapat membantu penderita diabetes menambah berat badan dengan aman.
1. Produk Susu Penuh Lemak
Produk susu penuh lemak dapat membantu seseorang menambah berat badan dan juga memberikan nutrisi seperti kalsium dan vitamin D.
2. Membatasi Kafein, Alkohol, dan Minuman Rendah Kalori
Soda diet dan kafein dapat menekan nafsu makan dan membuat seseorang merasa kenyang.
Baca Juga: Cara Diet yang Aman untuk Ibu Menyusui, Tanpa Harus Mengurangi Nutrisi Buat Si Kecil!
Namun, soda yang mengandung gula dapat menyebabkan lonjakan glukosa.
3. Cokelat dan Makanan Ringan Lainnya
Cokelat batangan, biskuit, dan camilan manis lainnya mengandung kalori tinggi, tetapi tidak memberikan nutrisi seimbang.
Camilan tertentu lainnya tinggi kalori dan padat nutrisi.
4. Minyak Sehat
Berbagai minyak tersedia yang dapat menambah rasa dan kalori pada makanan.
5. Makanan Bergizi Tinggi Kalori
Makanan yang mengandung biji-bijian dan lemak sehat menyediakan kalori dan dapat mengurangi risiko diabetes, masalah kardiovaskular, dan komplikasi kesehatan lainnya.
6. Protein
Protein sangat penting untuk semua fungsi tubuh, termasuk pembentukan otot.
Protein dalam makanan dapat membantu penambahan berat badan yang seimbang.
Baca Juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Berat Badan Ibu Menyusui Turun Drastis, Tak Perlu Khawatir Moms!
7. Kalori, Porsi, dan Olahraga
Untuk menambah berat badan, disarankan mengonsumsi lebih banyak kalori daripada yang biasanya.
8. Makan Porsi Kecil Lebih Sering
Jika memiliki kondisi kesehatan tambahan yang melibatkan ketidaknyamanan perut, ini dapat mengurangi gejalanya.
9. Cobalah Latihan Ketahanan
Latihan kekuatan adalah cara terbaik untuk mengubah kalori menjadi otot.
10. Suplemen
Beberapa orang menggunakan suplemen makanan atau minuman seperti kasein dan protein whey untuk:
- Meningkatkan nafsu makan
- Membentuk otot
- Menaikkan berat badan
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR