Nakita.id - Pernahkah Moms mencoba pijatan ILU untuk bayi susah BAB?
Pijat ILU untuk bayi susah BAB sering juga disebut pijat "I Love U".
Cara melakukan pijat ILU untuk bayi susah BAB mulanya, gerakan dimulai dari dada kiri ke arah perut bawah, seperti huruf 'I', sebanyak enam kali pengulangan.
Selanjutnya, gerakan pijatan seperti membentuk huruf 'L' terbalik, dari dada kanan ke dada kiri turun ke perut bawah kiri, lakukan enam kali pengulangan.
Terakhir, gerakan pijatan menyerupai huruf 'U' terbalik, mulai perut bawah sebelah kanan ke arah perut bawah kanan.
Jangan salah memijit ya Moms, pasalnya jika tidak membentuk L terbalik, hal tersebut membuat kotoran bisa terdorong ke atas.
Melansir dari Kompas.com, hal itu malah bisa membuat bayi sembelit.
Selain pijat ilu untuk bayi susah BAB, berikut beberapa cara untuk mengatasi bayi sembelit.
1. Melansir dari Webmd, jika bayi sudah minum susu formula, coba ganti susunya.
2. Jika sudah mulai makan selain ASI, Moms bisa tambahkan sedikit jus buah berwarna gelap pir, ke botol bayi.
3. Coba tekuk lutut bayi ke arah dadanya. Lebih mudah buang air besar dalam posisi jongkok daripada berbaring datar.
Baca Juga: Bayi Susah BAB dan Sering Kentut, Apa Penyebabnya? Simak di Sini!
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR