Nakita.id - Di bulan Ramadan ini penting bagi kita memerhatikan pola makan yang sehat agar lancar menjalani puasa.
Jika tak memerhatikan dengan cermat, salah-salah tubuh bisa lemas sepanjang hari.
Utamanya saat sahur, yang menjadi momen penentu kelancaran berpuasa keesokan harinya.
Dilansir dari laman The Daily Meal, Inilah menu sahur yang sebaiknya Moms hindari agar selalu beenergi dan terbebas dari dehidrasi selama berpuasa:
BACA JUGA: Air Putih Untuk Diet. Hindari Dehidrasi. Bayi Perlu Air Putih
Makanan asin
Menyantap nasi hangat dengan ikan asin dan sambal saat sahur terdengar menggugah selera ya Moms, namun makanan asin ternyata dapat memicu dehidrasi.
Sodium akan menyerap kandungan air dalam tubuh, sehingga akan membuat Moms cepat lemas dan mudah haus sepanjang hari.
Selain itu, garam dapat mengacaukan keseimbangan cairan dalam tubuh, meningkatkan tekanan darah dan membuat jantung harus bekerja lebih keras.
Makanan tinggi karbohidrat
Makanan yang dibuat dari gula dan tepung putih merupakan sumber karbohidrat sederhana, dan hanya akan membuat kita kenyang 3 sampai 4 jam saja.
Sebuah studi yang dipublikasikan dalam The American Journal of Clinical Nutrition pada Juni 2013 menyebutkan, mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat akan membuat seseorang mudah lapar.
BACA JUGA: Ahli Diet: Tak Perlu Menghindari Karbohidrat di Malam Hari !
Minuman berkafein
Jika Moms masih sering meminum secangkir kopi saar sahur, sebaiknya dihindari karena akan membuat kita mudah haus.
Dan Jaris, ahli nutrisi dan kesehatan dari The American Fitness Professionals & Associates mengungkapkan, kafein dalam kopi bersifat diuretik.
Diuretik akan membuat Moms lebih sering buang air kecil, sehingga otomatis rasa haus pun meningkat karena tubuh kekurangan cairan.
Makanan yang digoreng
Praktis dan cepat, Moms biasanya akan menggoreng bahan makanan untuk sahur seperti ayam atau daging.
Menurut National Digestive Diseases Information, makanan yang digoreng memiliki kandungan lemak jenuh dan tinggi sodium sehingga Moms akan lebih cepat haus.
Selain itu, kandungan proteinnya akan membuat ginjal memproduksi urine yang berwarna lebih pekat dimana menandakan tubuh kekurangan cairan.
BACA JUGA: Jumlah Cairan Ketuban Moms Sedikit? Lakukan Pencegahan dengan Cara Ini
Asparagus
Sup krim asparagus bisa menjadi teman sahur yang nikmat dan hangat, namun menu penghangat perut ini ternyata bisa memicu dehidrasi.
Asparagus bersifat diuretik dan mengandung asam amino asparagine, Moms akan lebih sering buang air kecil dan urine pun akan lebih berbau.
Untuk itu, jika Moms ingin mengonsumsi makanan berprotein tinggi saat sahur, sebaiknya juga diimbangi dengan sayuran serta minum air putih.
Source | : | Rodales' Organic Life |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR