Nakita.id - Coding, atau pemrograman memang kerap berhubungan dengan teknologi, khususnya perangkat.
Jenis aplikasi yang ada di ponsel atau komputer rumah, seperti aplikasi chat, permainan, dan lain merupakan hasil dari pemrograman yang dilakukan coder, yaitu orang yang melakukan coding.
Namun, memogramkan sesuatu tidak hanya bisa dilakukan oleh orang dewasa.
Si Kecil pun sudah bisa diajarkan coding sedari dini.
Fahma Waluya Rosmansyah, mantan coder cilik yang kini mengajar di SKACI (Sekolah Komputer Anak Cinta Indonesia) menjelaskan, perlunya mengajari anak tentang pemrograman.
BACA JUGA: Ajak Anak Belajar Coding, Bisa Latih Logika dan Si Kecil Jadi Lebih Unggul!
"Untuk anak ingin belajar coding, sebenarnya sih sejak dini. Kalau menurut saya dasarnya di lingkup SD. Pertama, tanggung jawabnya nggak begitu banyak. Kedua, kegiatannya mumpung masih belum banyak.
Pelajarannya juga mungkin belum terlalu berat, jadi bisa dimasukkan beberapa ilmu-ilmu yang penting untuk masa depannya, dengan coding ini," jelasnya saat diwawancara NakitaID pada Sabtu (4/8/2018) di Gramedia World Harapan Indah, Bekasi.
Fahmi juga menjelaskan, program untuk coding sudah disederhanakan, sehingga anak tidak perlu mengerti bahasa program, karena pilihan bahasanya juga sudah banyak.
BACA JUGA: Mieke Amalia Unggah Foto SIM 5 Tahun Lalu, Warganet Pangling Karena Perbedaannya
"Bentuknya seperti kode perintah saja. Apalagi untuk anak, nggak perlu ngetik, tinggal drag and drop aja, susun bentuk-bentuk perintahnya seperti apa yang dimau, dan ketika digabungkan, itu terbungkus menjadi aplikasi, kayak timeline," terang Fahma.
Ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan oleh Si Kecil, yang tentu saja membuat diri mereka jadi memiliki karakter hebat.
"Manfaatnya ada kreativitas, problem-solving, teamwork, ada leadership juga. Leadership itu tentang bagaimana kita bisa memimpin diri sendiri dalam menangani sebuah masalah, apalagi saat bekerja dalam tim," terangnya.
BACA JUGA: Berikut 6 Pertanyaan yang Sebaiknya Ditanyakan ke Dokter Kandungan
Fahmi mengatakan, di Indonesia sedang proses untuk memasukkan ilmu coding sebagai salah satu kurikulum di sekolah.
"Coding merupakan sebuah mindset, sebuah sifat di dalam anaknya sendiri. Intinya, bagaimana cara kita menyelesaikan permasalahan, dan diaplikasikan di dunia nyata. Intinya, untuk menghasilkan anak yang bisa hidup mandiri."
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR