Nakita.id - Rafathar anak semata wayang Raffi Ahmad dan Nagita Slavina curi perhatian saat asyik makan ceker ayam.
Ceker ayam memang salah satu makanan kesukaan Rafathar karena banyak tulang yang bisa ia gigit.
Ekspresinya Rafathar saat melahap ceker ayam itu pun membuat warganet gemas seolah tak peduli dengan yang terjadi di sekitar dan terlihat menikmati.
Baca Juga : Besan Lydia Kandou Meninggal Dunia, Ternyata Begini Sifat Menantunya Tyna Kanna Mirdad!
Tak sedikit pula yang heran Rafathar anak dari seorang artis terkenal ternyata justru doyan ceker ayam.
Banyak pula yang mengatakan kalau mereka dan anaknya juga suka ceker ayam seperti Rafathar.
Pada umumnya, ceker ayam memang baik dikonsumsi anak-anak karena memiliki segudang manfaat untuk mereka.
Ceker ayam mengandung kalori 63% dari kandungan lemaknya dan 37% mengandung protein yang berasal dari lemak jenuh.
Selain itu, ceker ayam juga mengandung gelatin yang membuat kaldu ayam lebih kental dan enak.
Ada pula jaringan tulang rawan di ceker ayam yang mengandung glukosamin kondrotin dan baik untuk kesehatan sendi.
Baca Juga : Bukan Cuma Lawyer, Najwa Shihab dan Suaminya Pernah Satu Profesi!
Tak hanya untuk anak-anak, ceker ayam juga baik untuk orang dewasa walau sering dianggap menjadi sumber penyakit kanker.
Faktanya, ceker ayam justru kaya kolagen yaitu senyawa yang sangat penting untuk menjaga kulit tetap muda dan elastis.
Melansir dari Intisari, riset membuktikan zat kolagen dalam ceker ayam sangat tinggi lho, sama banyaknya seperti kolagen pada sayur-sayuran hijau dan buah-buahan.
Sering mengonsumsi ceker ayam, berarti menambah jumlah kolagen dalam tubuh.
Kolagen membantu regenerasi sel-sel kulit dan mengembalikan elastisitas kulit.
Kolagen juga berfungsi untuk membantu penyerapan kalsium dan protein di dalam tubuh Anda.
Bahkan ada ceker ayam juga berguna untuk menghindari beberapa jenis penyakit seperti tekanan darah tinggi, masalah pencernaan, meningkatkan trombosit hingga membuat gusi sehat.
Baca Juga : Yuni Shara Tak Kantongi Izin Nikah Lagi dari Anaknya dan Sempat Backstreet!
Melansir dari Bobo, ceker ayam mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Beberapa nutrisi yang terkandung di dalamnya, seperti kolagen, yang bermanfaat untuk pertumbuhan baik tulang maupun kulit.
Namun, disarankan untuk tidak mengkonsumsi ceker ayam sebagai makanan tunggal, tetapi harus dilengkapi dengan sumber nutrisi lainnya.
Hanya makan ceker ayam sebagai lauk pauk belum bisa memenuhi keseluruhan nutrisi yang dibutuhkan tubuh.
Salah satunya, bisa dengan sayur sop.
Selain menambahkan asupan nutrisi lain saat makan ceker ayam, kita juga penting memperhatikan kualitas dan kebersihan ceker ayam.
Sebaiknya pilih ceker ayam yang tidak terlalu gemuk karena jika gemuk kemungkinan mengandung tambahan hormon.
Jenis ceker yang disarankan adalah ceker ayam kampung.
Sebelum diolah, ceker ayam harus dicuci sampai benar-benar bersih.
Kesimpulannya, ceker ayam sebenarnya baik untuk dikonsumsi anak-anak maupun orang dewasa, asalkan cara mengolah dan menyajikannya diimbangi dengan nutrisi tambahan lainnya dari sayur-sayuran.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Healthy Food Choices,intisari,bobo,Nova |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR