Rutin Konsumsi Jenis Buah Ini Ampuh Turunkan Berat Badan dalam Waktu Singkat, Wajib Dicoba Nih

By Poetri Hanzani, Rabu, 12 Agustus 2020 | 09:02 WIB
Jenis buah-buahan yang efektif untuk menurunkan berat badan (Freepik.com)

Nakita.id - Jenis buah-buahan yang efektif untuk menurunkan berat badan.

Selain sayuran, buah menjadi pilihan tepat bagi Moms yang sedang program penurunan berat badan.

Ada beberapa jenis buah yang bisa Moms konsumsi dan bisa dijadikan sebagai camilan, berikut diantaranya:

Baca Juga: Usaha Punya Tubuh Ramping Bisa Sia-sia, Ini Kesalahan Kecil Penyebab Berat Badan Tak Kunjung Turun Meski Sudah Diet

1. Jeruk

Jenis buah-buahan yang efektif untuk menurunkan berat badan

Jeruk salah satu buah penurun berat badan yang luar biasa.

Kandungan serat dan air yang tinggi akan membantu Moms merasa kenyang setelah memakannya.

Moms dapat mengonsumsinya langsung atau sebagai campuran salad.

Satu buah jeruk besar mengandung 86 kalori.

2. Apel

Buah apel

Apel salah satu buah favorit banyak orang untuk menurunkan berat badan.

Buah apel memiliki daging cukup padat sehingga akan membuat Moms merasa kenyang.

Apel penuh dengan serat, nutrisi yang diketahui dapat meningkatkan perasaan kenyang dan menangkal rasa lapar.

Moms bisa memakannya sebagai camilan atau ditambahkan ke dalam oatmeal.

Satu buah apel berukuran sedang mengandung 95 kalori.

Baca Juga: Awali Pagi dengan Konsumsi 5 Jenis Sarapan Berikut, Bonusnya Efektif Menurunkan Berat Badan

3. Grapefruit 

Buah grapefruit berukuran sedang hanya memiliki sekitar 80 kalori dan mengandung lebih dari 90% air.

Penelitian telah menunjukkan, senyawa dalam jeruk yang disebut naringin dapat menurunkan gula darah, sehingga membantu menurunkan berat badan.

Namun perlu diketahui, mengonsumsi grapefruit dengan obat-obatan tertentu dapat menimbulkan efek buruk pada kesehatan.

Jika Moms menggunakan obat apa pun, periksalah ke dokter sebelum menambahkan grapefruit ke dalam asupan harian.

4. Raspberry

Buah raspberry diketahui sangat rendah kalori.

Saat mengonsumsi secangkir atau sebanyak 64 kalori raspberry, Moms benar-benar hanya mencerna sekitar 32 kalori.

Buah ini memiliki kandungan serat tertinggi dari buah apa pun (1 cangkir = 8g serat), sehingga dapat membantu penurunan berat badan.

Dalam satu cangkir raspberry mengandung:

Baca Juga: Tanpa Sibuk Ikut-ikutan Tren Diet dan Olahraga, Ikuti 6 Cara Mudah Ini Untuk Menurunkan Berat Badan

- 64 kalori

- 0,5 g lemak

- 1 mg natrium

- 14,5 g karbohidrat

- 8g serat, 5,5 g gula

- 1,5 g protein

5. Semangka

Jenis buah-buahan yang efektif untuk menurunkan berat badan

Semangka juga salah satu buah rendah kalori dan memiliki kandungan air yang tinggi.

Makan dua mangkuk semangka dengan kalori kurang dari 100 kalori, Moms akan merasa kenyang karena buahnya mengandung lebih dari 90% air.

Baca Juga: Wajib Coba! 4 Ramuan Bawang Putih Ini Disebut Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan

Tak hanya itu, tubuh pun juga akan terhidrasi.

Satu cangkir semangka potong dadu mengandung 46 kalori.

Itulah beberapa jenis buah-buahan yang efektif untuk menurunkan berat badan.

Pastikan pula imbangi dengan olahraga dan konsumsi makanan sehat lainnya.