Ikan Diklaim Mampu Membuat Tidur Nyenyak, Begini Penjelasan Ahli dan Cari Tahu Makanan Lain yang Dapat Bantu Terlelap di Malam Hari

By Cecilia Ardisty, Minggu, 8 November 2020 | 19:58 WIB
Ikan membantu tidur nyenyak (freepik)

Para peneliti meminta 541 anak sekolah di Tiongkok antara usia 9 dan 11 tahun untuk mendeskripsikan kebiasaan makan mereka, termasuk seberapa sering mereka makan ikan.

Sementara itu, orangtua mereka diminta menjawab pertanyaan tentang pola tidur anak. Peneliti kemudian melakukan tes IQ ketika anak-anak berusia 12 tahun.

Mereka menemukan hubungan antara makan ikan secara teratur, lebih banyak, lebih baik, dan peningkatan kualitas tidur dan skor IQ yang lebih tinggi.

Baca Juga: Sebelum Menyesal, Cegah Keriput pada Mata dengan Lakukan Kebiasaan yang Sering Terlupakan Ini

Tapi, Raine menjelaskan, tampaknya banyak manfaat kognitif dapat ditelusuri kembali ke waktu tidur.

“Kami mungkin mengantisipasi bahwa konsumsi ikan di awal kehidupan mungkin sangat bermanfaat untuk tidur dan fungsi kognitif anak.”

Sementara penelitian tersebut difokuskan pada anak-anak, Raine mengatakan "cukup masuk akal untuk membayangkan bahwa temuan ini juga dapat diterapkan pada orang dewasa," mengutip penelitian yang menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 dapat mengubah fungsi psikologis pada orang dewasa.

Baca Juga: Tak Usah Terburu-buru Minum Obat Tidur, Coba Letakkan Satu dari Tanaman Ini di Sudut Kamar dan Rasakan Khasiatnya