Nakita.id - Ibu baru selalu merasa resah tentang berapa banyak susu yang perlu dikonsumsi bayi mereka, terutama bila mereka memiliki perbandingan dengan ibu lainnya yang lebih berpengalaman.
Pola makan rata-rata
Ibu menyusui atau ibu yang sedang memberi ASI kepada bayi mereka jangan khawatir dulu jika si kecil tak minum banyak ASI.
Pertama, Ibu harus yakin bahwa tidak ada satu pun kesalahan. Minum lebih banyak susu formula belum tentu lebih baik atau lebih ideal.
Khasnya, bayi yang diberi susu dari botol mengonsumsi lebih banyak susu daripada bayi yang mengonsumsi ASI.
Sebuah penelitian yang dilakukan pada 16.755 bayi di Belarus telah membandingkan asupan susu bayi dengan pemberian susu formula dan ASI.
Mereka menemukan bahwa bayi yang diberi susu formula mengonsumsi susu 49% lebih banyak pada usia 1 bulan, 57% lebih banyak pada 3 bulan dan 71% lebih banyak pada 5 bulan!
Studi lain yang dilakukan di Australia menunjukkan, bayi yang menyusui berusia antara 1 sampai 6 bulan secara konsisten minum sekitar 3 ons susu pada masing-masing makanan.
Bayi yang lebih muda tentu saja mengonsumsi lebih sedikit susu.
(Baca juga : Porsi Makan Bayi yang Tepat Sesuai Usia)
Jika Ibu bertanya-tanya berapa banyak susu yang harus dikonsumsi bayi, mungkin Ibu akan terkejut mengetahui bahwa asupan susu bayi yang disusui sebenarnya tidak meningkat secara drastis dalam 6 bulan pertama kehidupan mereka.
Dan seiring pertumbuhan mereka yang melambat, bayi-bayi ini terus bertambah dan bertambah berat badan, dengan asupan susu yang sama rata-rata 25 ons (750 ml) per 24 jam!
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR