Panduan Adaptasi Kebiasaan Baru untuk Moms: Ini Cara Mona Ratuliu agar Anak-anaknya Mampu Beradaptasi dengan Kenormalan Baru
Nakita.id - Ini cara Mona Ratuliu agar anak-anaknya mampu beradaptasi dengan kenormalan baru.
Moms pasti sudah tak asing dengan aktris dan pembawa acara, Mona Ratuliu.
Selama pandemi Covid-19, Mona Ratuliu dan keluarga berada di rumah aja dan tidak bepergian.
Namun kini sudah memasuki adaptasi kebiasaan baru, lantas bagaimana respons Mona Ratuliu tentang hal itu?
Saat dihubungi lewat sambungan telepon, Mona Ratuliu mengaku kaget ketika pertama kali mendengar adaptasi kebiasaan baru.
"Kalau respons pertama waktu denger beritanya sih terus terang kaget ya. Maksudnya pandeminya belum berakhir tapi mau enggak mau kita harus beradaptasi dengan situasi kayak gini.
Apalagi aku kan punya bayi, terus yang lain anak-anak masih terhitung kecil usianya gitu cuma ya memang banyak faktor yang musti dipikirin juga," kata Mona Ratuliu.
Baca Juga: Panduan New Normal untuk Moms: Ini Hal yang Harus Moms Perhatikan Saat Mengasuh Si Kecil
Mona Ratuliu mengatakan mau tak mau keluarganya harus melanjutkan hidup pada adaptasi kebiasaan baru apalagi bisnis sang suami harus kembali jalan.
Di sisi lain Mona Ratuliu mengaku ia dan keluarga menjalani hidup pada adaptasi kebiasaan baru secara pelan-pelan.
Jika dahulu Mona Ratuliu tak pernah bertemu dengan orangtuanya, di adaptasi kebiasaan baru ini ia mulai berinteraksi kembali.
Meskipun sudah mulai berinteraksi kembali, Mona Ratuliu tetap tak mau ambil risiko sehingga ia hanya bertemu dengan orang yang dinilai aman.
"Beradaptasinya pelan banget kayak misalnya dulu sama orangtuaku sendiri aja kita enggak ketemu gitu tapi sekarang udah mulai ketemu sama orang yang kita pikir aman yang selama ini mereka juga di rumah aja kita sudah mulai ketemu," ucap Mona Ratuliu.
Mona Ratuliu pun juga mulai mempraktekkan sosialisasinya tentang hidup di adaptasi kebiasaan baru pada anak-anaknya.
"Sudah mulai ajak anakku ke supermarket karena mereka sudah lama enggak keluar rumah ya, mereka pasti bingung walaupun tiap hari dibilangin diomongin tapi teori sama praktek kan dua hal yang berbeda," ujar Mona Ratuliu.
Langkah istri Indra Brasco mengajak anak-anaknya ke supermarket pada adaptasi kebiasaan baru ini agar buah hatinya itu bisa beradaptasi ketika sudah mulai masuk sekolah.
"Kita sudah bilangin tuh pakai masker, jangan terlalu pegang apa-apa kalau enggak perlu, terus rajin cuci tangan, pulang ke rumah langsung bersih-bersih segala macam jadi kita praktekin supaya suatu hari kalau anak-anak mulai musti sekolah tuh enggak kaget lagi-lah," papar Mona Ratuliu.
Sementara, Mona Ratuliu juga sudah mulai mengajak anak-anaknya ke mal dengan berbagai pertimbangan.
"Aku pertimbangkan jamnya di jam yang sepi misalnya enggak weekend, dan pas mal baru buka banget gitu.
Kita kan tinggal di apartemen yang bawahnya mal, jadi jadi kita bisa memantau situasi misal kita turun nih wah ramai nih kita naik lagi aja," ungkap Mona Ratuliu.
Baca Juga: Kembali Beraktivitas di Luar Rumah, Simak Panduan New Normal untuk Moms Hanya di Nakita.id
Selain memilih jam tertentu ketika mengajak anak ke mal, Mona Ratuliu juga menekankan pada buah hatinya sekadar perjalanan pendek saja.
"Jadi benar-benar perjalanan pendek aja. Kalau dulu ke mal berapa jam gitu kan. Habis beli ini, habis itu nonton bisa seharian kan di mal.
Kalau sekarang enggak gitu, beli kue ulang tahun yuk, yaudah kita ke mal beli kue ulang tahun habis itu pulang," jelas Mona Ratuliu.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR