Nakita.id - Kerjaan begitu banyak dan pola hidup tidak teratur akan menimbulkan berbagai penyakit.
Salah satu penyakit yang sering dialami oleh Moms adalah sakit kepala.
Sakit kepala memiliki berbagai macam salah satunya sakit kepala karena tegang atau tension headache.
Sakit kepala tegang adalah jenis sakit kepala yang digambarkan seperti ada tali yang mengikat kuat pada kepala.
Kondisi ini bisa dialami siapa saja dan berbagai macam usia, namun lebih sering terjadi pada wanita dewasa.
Melansir dari WebMD, Sebuah riset di Amerika mengungkapkan,lebih dari 30 juta perempuan Amerika secara teratur menderita sakit kepala karena tegang atau tension headache.
Baca Juga: 5 Jenis Sakit Kepala yang Berbeda Cara Mengatasinya
Ciri-ciri sakit kepala ini seperti rasa ditekan kencang di sekitar kepala yang bisa berlangsung selama seminggu penuh, dan semangat rendah atau kadar energi rendah.
Menurut para ahli di Amerika, penyebab dari sakit kepala ini adalah stres.
Perempuan lebih sering menderita sakit kepala ini dibanding pria karena mempunyai kadar COMT atau sejenis zat kimia otak yang mengatur stres, yang lebih rendah.
Kabar baiknya, ada cara mudah mencegah dan mengatasi sakit kepala ini.
Berikut beberapa cara mudah untuk mencegah dan mengatasi sakit kepala.
Dapatkan magnesium
Riset terkini menunjukkan, tension headache kronik berjalan beriningan dengan kadar
magnesium rendah.
Sebuah studi menemukan,80 persen penderita menjadi sembuh hanya 15 menit sesudah mendapatkan satu gram senyawa magnesium sulfate.
Kadar magnesium kurang membuat otot-otot lebih rentan kejang yang lalu memicu sakit kepala.
Mencegah kekurangan kalsium dapat mengeliminasi kontraksi yang menyebabkan sakit.
Dapatkan suplemen magnesium 350 mg.
Seperti biasa, sebelum mendapatkan suplemen apa pun, konsultasikan terlebih dulu dengan dokter atau konsumsi makanan kaya magnesium.
Contohnya biji bunga matahari (225 mg per 1/2 cup) atau almond (196 mg per 1/2 cup).
Hirup uap peppermint
Menghirup uap peppermint sama efektifnya dengan minum 500 mg acetaminophen untuk mengatasi sakit kepala.
Bahkan khasiatnya lebih cepat terasa.
Ini disebabkan aroma mengaktifkan saraf olfactory (pembau) yang menghambat sinyal sakit menuju otak.
Untuk mendapatkan khasiat ini, beri 2 tetes minyak peppermint pada 1 cangkir air dingin.
Celup waslap dan peras kelebihan airnya, lalu kompreskan pada dahi selama 15 menit.
Baca Juga: Migrain Sering Kambuh? Redakan dengan Makanan Nikmat Ini Moms
Refleksi, suatu teknik yang mengaktifkan titik pijat di telinga, tangan, dan kaki, membantu meredakan atau mengeliminasi sakit kepala untuk 81% subyek dalam sebuah studi Denmark.
Selain itu, lebih dari 20% di antara mereka yang minum obat penawar sakit, menghentikan minum obat.
Untuk hasil terbaik, Frankie Avalon Wolfe, Ph.D., dalam bukunya The Complete Idiot's Guide to Reflexology menyarankan pijat kaki dulu.
Menstimulir ujung-ujung saraf di kaki menyebabkan otak memproduksi neurotransmitter yang memperbaiki perasaan.
Pijat tepi dalam tumit dengan ibu jari, lalu pijat sepanjang lengkung kaki sampai jari kaki.
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Lolita Sianipar |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR