Alat makan, minum, alat mandi juga sebaiknya digunakan terpisah antara pasien Covid-19 dan anggota keluarga yang sehat.
"Sampah medis juga ditangani dengan hati-hati. Apa yang termasuk sampah medis? Tisu bekas dahak, batuk, pilek, atau kalau anak-anak, pampers, itu termasuk sampah medis," jelas dr. Nila.
4. Ventilasi udara
Pastikan ruangan yang digunakan untuk mengisolasi pasien Covid-19 di rumah memiliki ventilasi sehingga memiliki pertukaran udara yang baik.
5. Hindari kontak dengan orang lain
Pasien Covid-19 yang tengah menjalankan isolasi mandiri dilarang bepergian sama sekali dan tidak diizinkan untuk menerima tamu.
Kontak yang dilakukan hanya dengan anggota keluarga yang bertugas merawatnya.
Itu pun dilakukan dengan menjaga jarak dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
6. Perawat pasien Covid-19 saat isolasi mandiri
Sebaiknya, salah satu anggota keluarga yang sehat ditugaskan untuk merawat anggota keluarga yang positif Covid-19 dan sedang menjalankan isolasi mandiri.
Kondisi orang yang merawat pasien pun harus tetap prima.
Caranya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, mengonsumsi makanan bergizi, vitamin, olahraga ringan, dan istirahat yang cukup.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Aturan Konsumsi Vitamin C Menurut Dokter
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR