Nakita.id - Hidangan laut memanglah nikmat untuk disantap bersama keluarga.
Salah satu makanan laut yang sering dijadikan santapan keluarga di rumah yaitu cumi.
Janganlah asal ambil tanpa memilih mana yang masih segar mana yang sudah tidak segar.
Pasalnya memilih cumi yang salah bisa berujung masakan yang alot atau amis.
Ada 4 tips memilih cumi yang bisa Moms ikuti.
1. Perhatikan warna dan ukuran
Warna dan ukuran merupakan hal yang penting untuk mengetahui kualitas cumi.
Cumi yang segar biasanya memiliki ukuran kurang lebih 20cm.
Warnanya cenderung putih dan ada sedikit bintik hitam.
Sementara cumi yang kecil warna badannya keunguan dan berbintik hitam.
2. Pilih yang utuh dan bersih
Pilihlah cumi yang utuh alias ada kepala dan badannya.
Kemudian lihatlah permukaannya, cumi yang segar memiliki permukaan mengkilat.
Moms juga bisa pilih cumi yang sudah disingkirkan tintanya, hal ini untuk mencegah bau amis saat mengolah cumi.
3. Pegang cumi
Jangan ragu untuk memegang cumi untuk mengecek teksturnya.
Pilihlah cumi dengan tekstur kenyal dan tampak segar.
Hindari cumi yang bertekstur lembek dan berlendir.
Cumi lembek dan berlendir menjadi salah satu tanda bahwa sudah tidak segar lagi.
4. Cium aromanya
Baca Juga: Cumi Asin Bebas Amis Saat Diolah, Ikuti Tips Mudah Ini Yuk Moms
Aroma cumi juga menjadi salah satu tanda kesegarannya.
Pilihlah cumi yang beraroma laut segar.
Hindari cumi dengan aroma amis, menyengat, bahkan busuk.
Hal ini karena aroma seperti itu sebagai tanda bahwa cumi tak segar lagi.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR