Nakita.id - Kebiasaan memang sangat sulit untuk diubah, oleh karena itu perlu usaha agak keras agar kita tidak melakukan hal itu lagi.
Tetapi jika kebiasaan tersebut sudah bersangkutan dengan kesehatan kita, maka mau tidak mau kita harus mengubahnya.
Sebab kesehatan adalah hal terpenting dalam hidup.
BACA JUGA: 5 Bahan Makanan yang Sering Dibeli ini Ternyata Berbahaya! Apa Saja?
Selain itu, kesehatan juga sangat berpengaruh terhadap kegiatan yang akan kita lakukan sehari - hari.
Ada beberapa tips dan trik yang dapat membantu untuk mengubah kebiasaan buruk tersebut.
Berikut kebiasaan buruk yang masih sering dilakukan dan bagaimana cara mengatasinya.
1. Terlalu banyak duduk
Duduk terlalu lama ternyata dapat mengancam kesehatan kita, Moms.
Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Annals of Internal Medicine menunjukkan bahwa duduk mempunyai dampak yang buruk bagi kesehatan.
Terlebih jika kita kurang berolahraga. Hal ini memang sulit diubah, apalagi jika sudah menyangkut dengan pekerjaan kita.
Hal yang dapat dilakukan adalah membuat pengingat setiap 30 hingga 60 menit untuk bangun atau sekedar bergerak.
Cara ini disarankan oleh ahli Terapis Fisik, Jasmine Marcus.
Tidak hanya berdampak pada kesehatan, hal ini juga berpengaruh terhadap tingkat kewaspadaan kita.
2. Tidak cukup minum air mineral
Air membantu sistem tubuh kita agar tetap bekerja secara normal. Selain itu, air juga dapat membersihkan limbah di dalam tubuh kita.
Sehingga air mineral sangat penting bagi kesehatan kita.
Seorang ahli gizi, Courtney Meidenbauer menyarankan untuk selalu membawa botol air setiap hari.
Sehingga kemana pun kita pergi, kita tidak akan lupa untuk meminum air mineral.
BACA JUGA: Sekali Diekspos, Ternyata 2 Anak Kandung Benk Benk
3. Menggigit kuku
Menggigit kuku adalah kebiasaan yang biasa berkembang di masa kanak - kanak dan dapat bertahan hingga kita sudah dewasa.
Kebiasaan ini justru dapat merusak gigi dan risiko masuknya kuman ke dalam tubuh menjadi lebih besar.
Seorang psikolog, Natalie Dattilo menyarankan untuk mengganti menggigiti kuku dengan memakan permen karet.
Cara ini terbukti efektif untuk mengubah kebiasaan menggigit kuku.
4. Tidak cukup tidur
Sudah menjadi rahasia umum jika kita tidak cukup tidur, maka akan berdampak pada kesehatan kita.
Tidak hanya fisik saja, namun kesehatan mental juga.
Seorang pakar kesehatan dari Universitas Duke, Sujay Kansagra menyarankan untuk mulai menjauhkan ponsel kita dari tempat tidur saat waktu tidur sudah tiba.
Selan itu, jika kita tetap memaksakan kantuk saat sedang menonton televisi dapat mengganggu sekresi hormon tidur alami atau melatonin.
BACA JUGA: Iris Lemon dalam Mangkuk dan Letakkan di Kamar Tidur, Ini Alasannya
Jadi mulai sekarang ubahlah kebiasaan buruk di atas ya Moms jika tidak ingin kesehatannya terganggu. (*)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | yourtango.com |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR