Nakita.id – Apa saja ya Moms jenis vitamin anak untuk memperkuat tulang?
Masa kanak-kanak adalah saat yang penting dalam membangun awal yang sehat termasuk untuk pertumbuhan tulang mereka.
Sebagai orangtua, Moms harus mematikan bahwa anak menerima nutrisi yang cukup yang dibutuhkan untuk pertumbuhannya.
Penting untuk diktehui bahwa kemampuan pembentukan tulang anak-anak yang baik akan menghasilkan kekuatan tulang yang lebih baik di masa dewasa.
Oleh karena itu, penting untuk membangun tulang yang kuat pada anak sejak usia dini.
Cara untuk mendukung tujuan adalah menyediakan segala vitamin yang dibutuhkan untuk membangun tulang yang kuat.
Vitamin D adalah nutrisi penting yang dibutuhkan untuk membangun tulang yang sehat.
Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan masalah muskuloskeletal pada anak-anak seperti rakhitis.
Perkisaraan Vitamin D yang dibutuhkan oleh anak-anak dan remaja adalah 600 IU per hari.
Sementara, sumber alami terbaik Vitamin D adalah sinar matahari. Moms harus memastikan bahwa anak Anda mendapatkan cukup sinar matahari.
Makanan penguat tulang yang kaya akan vitamin D adalah salmon, kuning telur, jamur, susu, jus jeruk, sereal, dan oatmeal.
Baca Juga: Beragam Pilihan Vitamin Anak Penambah Nafsu Makan, Cek di Sini Moms!
Kalsium adalah nutrisi super untuk memperkuat tulang anak-anak. Serta bertanggung jawab untuk membangun dan mempertahankan massa tulang.
Semakin banyak kalsium yang anak makan, maka akan semakin kuat tulang. Kebutuhan kalsium tubuh meningkat seiring bertambahnya usia.
Seorang anak antara kelompok usia 4-8 tahun membutuhkan hampir 1000 mg kalsium per hari. Sedangkan anak usia 9-18 tahun membutuhkan 1300 mg kalsium setiap harinya.
Sumber kalsium yang baik antara lain produk susu seperti susu, keju, yogurt. Sayuran berdaun hijau, minuman kedelai, roti, kacang-kacangan, lentil, almond, dan ikan juga kaya akan kalsium.
Magnesium adalah mineral penting yang bertanggung jawab untuk menjaga kepadatan tulang. Kepadatan tulang yang tinggi membantu mengurangi kemungkinan patah tulang.
Mineral ini juga membantu kalsium dan vitamin D dalam memperkuat tulang anak-anak.
Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa magnesium juga membantu dalam pencegahan gangguan muskuloskeletal yang populer yaitu osteoporosis.
Seorang anak kecil berusia antara 4-8 tahun harus mengonsumsi hampir 130 mg magnesium per hari. Kebutuhan harian meningkat menjadi 240 mg saat anak mencapai usia 9-18 tahun.
Moms dapat memasukkan sumber magnesium ini ke dalam makanan mereka seperti kacang almond, bayam, kacang mete, susu kedelai, selai kacang, kentang, pisang, nasi merah, sarapan sereal dan banyak lagi.
Pemberian Vitamin K secara teratur dapat meningkatkan kepadatan tulang. Vitamin ini berguna dalam metabolisme kalsium dan vitamin D di tulang.
Kekurangan vitamin K dapat menyebabkan peningkatan risiko osteoporosis.
Baca Juga: Apakah Ada Vitamin Anak untuk Atasi GTM? Bisa Dibeli di Apotek, Ini Dia Daftarnya
Mineral ini penting untuk mengatur metabolisme dalam tulang dengan mengaktifkan protein.
Untuk anak usia 4-8 tahun, 55 mg Vitamin K per hari sudah cukup sedangkan 60mg/hari cukup untuk anak dalam kelompok usia 9-18 tahun.
Cara menambahkan vitamin K ke dalam makanan anak adalah dengan membuat masakan dari sayuran berdaun hijau. Seperti bayam, kangkung, brokoli, kacang hijau, kiwi, keju, dan kacang polong.
Vitamin untuk memperkuat tulang yang disukai anak-anak adalah Vidoran Gummy Calcium dengan Vitamin D.
Suplemen ini berbentuk seperti jelly dengan kandungan kalsium dan vitamin D yang dapat menunjang pertumbuhan tulang serta gigi anak.
Harga vitamin ini cukup murah yaitu berkisar dari harga Rp 19.000.
Wellness Calcium Gummy juga merupakan suplemen kalsium yang tersedia dalam bentuk permen.
Vitamin ini dapat membantu baik pertumbuhan tulang anak supaya memiliki tulang yang kuat, Sehingga dapat bergerak aktif sehari-hari.
Harga Wellness Calcium Gummy mulai dari Rp 147.000.
Suplemen untuk memperkuat tulang ini boleh dikonsumsi untuk anak mulai usia 1-20 tahun.
Memiliki bentuk sirup, suplemen tulang ini berisi kalsium dan mineral lain yang dapat mendukung pertumbuhan tulang dan gigi selama masa anak-anak. Moms dapat mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp 55.000.
Baca Juga: Pilihan Vitamin Penambah Nafsu Makan Anak, Dijamin Si Kecil Semangat Makan Lagi!
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR