Nakita.id - Menyusui menjadi salah satu masa terpenting selama 1000 HPK (hari pertama kehidupan) anak.
Sebab, menyusui sendiri merupakan pemberian asupan untuk Si Kecil agar tumbuh kembangnya bisa berjalan dengan baik.
Namun sayangnya, sampai saat ini, tak sedikit ibu menyusui yang mendengar mitos-mitos dari banyak orang.
Bahkan, beberapa mitos ibu menyusui ini masih dipercaya sampai sekarang!
Lantas, apa saja mitos-mitos tersebut? Lalu, seperti apa faktanya?
Melansir Medela, berikut ini beberapa mitos ibu menyusui yang perlu Moms ketahui mulai sekarang.
Anggapan di atas jelas hanyalah mitos belaka!
Faktanya, ukuran payudara justru tidak akan berpengaruh pada seberapa banyak ASI yang diproduksi.
Moms harus tahu, ukuran payudara sendiri disebabkan oleh banyaknya jaringan lemak dan fibrosa selain jumlah jaringan kelenjar penghasil susu.
Kemudian, produksi ASI sendiri dirangsang secara hormonal dan meningkat seiring dengan permintaan bayi.
Ada beberapa faktor yang dapat menghambat produksi ASI itu sendiri, seperti stres, kelelahan, atau bahkan depresi.
Baca Juga: 5 Mitos Ibu Menyusui yang Tidak Perlu Moms Percaya, Apa Saja?
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR