Tahukah Moms dan Dads? Susu, terutama yang rendah lemak, mengandung banyak sekali nutrisi penting selama promil.
Diantaranya kalsium, protein, dan vitamin D yang penting untuk kesehatan tulang serta sistem reproduksi.
Juga, meningkatkan kesuburan serta mendukung perkembangan janin.
Moms dan Dads bisa pertimbangkan produk susu seperti susu rendah lemak, greek yogurt, serta kefir.
Penting untuk diingat, telur adalah sumber protein berkualitas tinggi yang mengandung semua asam amino esensial yang diperlukan tubuh.
Selain itu, telur juga kaya akan vitamin D, vitamin B12, dan zat besi yang penting untuk kesehatan reproduksi.
Oleh karenanya, konsumsilah telur setiap hari agar membantu meningkatkan kesuburan sehingga siap melakukan promil.
Daging tanpa lemak juga wajib Moms dan Dads sertakan dalam menu sehari-hari selama promil.
Hal ini dikarenakan daging mengandung protein yang tinggi serta kaya akan zat besi dan zinc.
Semuanya ini bagus untuk kesehatan reproduksi, terutama kesuburan Moms dan kualitas sperma Dads.
Pilihlah daging tanpa lemak seperti daging ayam dan daging sapi tanpa lemak.
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Agar Hamil Anak Laki-laki, Ini yang Bisa Moms Konsumsi
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR