Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Begini Pola Makan Sehat Bagi Ibu Hamil dengan Diabetes Menurut Dokter!
Jika aliran air kemih lambat, bakteri tertahan di saluran kemih dan inilah yang menyebabkan peningkatan peluang terjadinya infeksi saluran kemih.
Selanjutnya, infeksi akan memperbesar risiko terjadinya persalinan prematur dan pecahnya ketuban sebelum waktunya.
Tidak jarang infeksi kandung kemih akan menyebar ke saluran kemih, bahkan sampai ke ginjal dan menyebabkan infeksi ginjal. Untuk mengatasinya diberikan obat-obatan antibiotika.
* Erisipelas
Infeksi ini disebabkan oleh streptococcus hemolitikus.
Bila terjadi semasa hamil, si kuman jadi lebih patogen yang bisa menyebabkan sepsis.
Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Perempuan Ini Rutin Minum Urine Anjing Agar Cantik, Ini Kata Dokter!
Kalau sudah begini, akan berisiko terjadinya infeksi nifas yang dapat mengancam jiwa si ibu hamil.
Sementara si janin berisiko terkena infeksi yang bisa mengakibatkan kematian.
Salah satu terapi yang dilakukan adalah menjalani isolasi agar tak menular pada orang lain.
Kemudian, si ibu mesti istirahat/dirawat dengan baik serta menjalani terapi antibiotika.
3. INFEKSI PROTOZOA
* Toksoplasmosis
Disebabkan oleh toksoplasma gondii yang bersumber dari anjing , kucing, tikus dan binatang lainnya.
Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Cairan Ketuban Berlebih Saat Hamil Bisa Berbahaya, Ini Gejalanya!
Gejalanya, nyeri pada kelenjar limfe yang membesar, disertai pneumonia dan sebagainya.
Dampak terhadap kehamilan adalah terjadinya abortus, lahir prematur, kematian janin maupun kematian bayi.
Selain itu, bayi yang dilahirkan pun berisiko mengalami cacat bawaan, kelainan mata, hidrosefalus dan sebagainya.
Itulah sebabnya, wanita hamil amat disarankan untuk menghindari sumber-sumber penularan.
Tapi tenang, dengan penanganan yang cepat dan tepat, tentu saja efek negatif infeksi dapat diminimalisasi.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Moms yang Bangun Pagi Terhindar Risiko Kanker Payudara, Studi
Melalui pemeriksaan dan perawatan intensif, hal-hal yang dicemaskan takkan terjadi.
Contohnya, bayi menjalani pemeriksaan darah untuk mengetahui jenis kuman sehingga bisa ditentukan bentuk pengobatan yang tepat.
Dalam dunia kedokteran ada istilah drug of choice.
Itu artinya, pilihan obat yang tepat sesuai dengan penyakitnya, jadi tak asal melakukan terapi.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR