UMKM Jadi Tulang Punggung Perekonomian di Masa Pandemi Covid-19, Erick Thohir Beri Semangat Para Wirausaha Muda untuk Bertahan dan Tetap Berkembang

By Ine Yulita Sari, Rabu, 27 Januari 2021 | 20:05 WIB
Erick Thohir (Instagram/ @erick_thohir)

Nakita.id - Seperti yang kita ketahui, UMKM sekarang ini merupakan tulang punggung perekonomian di masa krisis (saat pandemi Covid-19) berlangsung.

Hal itu pun juga menjadi perhatian Menteri BUMN Erick Thohir.

Baca Juga: Dukung Ibu Lebih Berani Membuat Bisnis Digital, ‘Festival Mimpi Ibu’ Hadirkan Serangkaian Acara Menarik hingga Sharing dengan Start-up Besar Indonesia

Melalui rekaman video yang diputar sebagai sambutan pembuka, Erick Thohir mengatakan jangan kalah dengan keadaan sekarang ini.

Pemerintah membuka lapangan seluas-luasnya bagi pelaku UMKM dan UKM.

“Sebagai pelaku usaha saya ingin beri semangat bagi wirausaha untuk terus bertahan dan bertumbuh karena kita adalah pahlawan ekonomi Indonesia, backbone ekonomi Indonesia,” kata dia melalui siaran virtual dalam acara Final Diplomat Succes Challenge (DSC) XI, Selasa (26/1/2021).

Baca Juga: Segera ke Bank! Bantuan UMKM Rp2,4 Juta Terancam Ditarik Pemerintah Bila Pelaku UMKM Lakukan Ini

Erick Thohir mengapresiasi program DSC lantaran telah memberikan peluang bagi para wiraswasta lokal, khususnya anak muda, untuk meningkatkan bisnisnya di tengah keterbatasan.

Wismilak FoundationDiplomat Success Challenge (DSC) XI

Sampai akhirnya, tiga peserta perempuan menjadi juara Diplomat Succes Challenge XI atau DSC XI.

Baca Juga: Bak Ketiban Durian Runtuh! Tak Hanya BLT Rp2,4 Juta, Para Pegiat UMKM juga Bakal Mendapatkan Listrik Gratis Hingga Desember 2020, Begini Kata PLN

Hal itu disampaikan Dewan Komisioner DSC, Surjanto Yasaputera saat konferensi pers, secara virtual, Selasa (26/1/2021).

Adapun ketiga challenge perempuan yang menjadi juara DSC XI adalah Arlin Chondro dengan bisnisnya Peek.Me Naturals.

Lidya Rinaldi dengan bisnisnya La Dame In Vanilla, dan Anisa Azizah dengan bisnisnya Tech Prom Lab.

Baca Juga: Siap-siap Cek Saldo Rekening, BLT Rp 2,4 Juta Bisa Langsung Cair Siang Ini Bagi Para Pegiat UMKM yang Telah Memenuhi Syarat

Menurut Surjanto ketiganya mampu bersaing dengan total 15.589 peserta terdaftar di DSC XI.

Untuk menjadi juara dan meraih total hibah modal usaha Rp2 miliar, mereka melalui beberapa tahapan seleksi.

Jumlah peserta DSC XI #Bikingebrakan, menurut Program Initiator Diplomat Succes Challenge Edric Chandra di tahun ini memang meningkat 25% dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca Juga: Siap-Siap Cek Rekening! Ini Besaran Bantuan untuk UMKM yang Ternyata Lebih Besar dari Perkiraan

Para peserta didominasi usia 20-25 tahun sebanyak 52 persen dari total pendaftar.

"Ini adalah jumlah (proposal bisnis) terbanyak sepanjang 11 tahun penyelenggaraan DSC," kata Edric Chandra.

Baca Juga: Dua Hari Lagi Dimulai, Berikut Prosedur Lengkap dan Syarat Bagi UMKM Untuk Dapatkan Bantuan Langsung Tunai 2,4 Juta

“Hal ini menunjukkan semangat wirausaha kian lekat dengan generasi muda. Juga membuktikan pandemi tidak membuat pelaku wirausaha patah semangat. Namun mereka justru semakin mengembangkan bisnisnya,” tambahnya.

Perombakan konsep, di mana penerapan protokol kesehatan jadi acuan utama di dalamnya, pun diterapkan sampai babak akhir DSC.

"Di situ tantangan mereka membuat vlog, menjelaskan ide bisnisnya dalam bentuk video blog," kata Edric.

Dalam menjaring wirausahawan muda potensial selama gelarannya, DSC XI menggandeng 4 Mentor Nasional untuk mengawal audisi hingga mendampingi challengers selama masa pejurian.

Saksikan tahap final serta ajang malam penghargaan DSC XI melalui web series DSC XI di kanal YouTube resmi Diplomat Sukses, serta di situs diplomatsukses.com.