5 Makanan dan Minuman yang Bisa Bikin Susah Tidur, Salah Satunya Makanan Pedas dan Asam

By Kintan Nabila, Selasa, 27 September 2022 | 07:17 WIB
Makanan dan minuman yang bikin susah tidur (Nakita.id/Alvioni)

Nakita.id - Apakah belakangan ini Moms susah tidur dan jadi sering begadang?

Susah tidur atau insomnia bisa menyebabkan sejumlah masalah kesehatan.

Tahukah Moms, ternyata insomnia bisa disebabkan oleh makanan dan minuman yang kita konsumsi.

Biasannya kopi dan minuman berkafein lainnya sering disebut-sebut sebagai penyebab susah tidur.

Padahal ada sejumlah makanan dan minuman lainnya yang berpotensi menyebabkan insomnia.

Berikut 5 makanan dan minuman yang bikin kita susah tidur.

1. Keripik

Sebuah studi di European Society of Endocrinology menemukan bahwa makanan asin, seperti keripik berkontribusi pada gangguan tidur seseorang.

Keripik adalah salah satu makanan yang tinggi garam.

Efeknya bisa membuat tubuh dehidrasi (kekurangan cairan) atau sebaliknya bisa meningkatkan retensi air (kelebihan cairan).

Sebaiknya hindari mengonsumsi makanan asin setidaknya 2-3 jam sebelum tidur.

Baca Juga: Hal yang Perlu Dihindari Saat Bayi Hendak Tidur, Orangtua Jangan Sesekali Lakukan Bisa Bikin Bayi Susah Tidur Nyenyak

2. Makanan Manis

Melansir dari Medical News Today, makanan dan dengan kadar gula tinggi berpotensi membuat seseorang susah tidur.

Makanan dan minuman tersebut memengaruhi pelepasan hormon adrenalin dan kortisol, yakni kedua hormon yang dapat mengganggu tidur.

Namun tidak semua asupan tinggi gula mengganggu siklus tidur, buah-buahan dan sayuran yang mengandung gula alami tidak akan memicu insomnia.

3. Makanan Asam dan Pedas

Makanan asam dan pedas juga bisa bikin susah tidur karena bikin mulas.

Khususnya bagi pengidap maag atau penyakir refluks gastroesofagus (GERD).

Biasanya orang yang sensitif dengan makanan asam dan pedas, perutnya tidak sering nyaman setelah mengonsumsinya.

Terutama saat mengonsumsi makanan ini dekat dengan waktu tidur.

Ketika berbaring perut mulai merasakan mulas dan nyeri.

Hal ini dapat mengganggu waktu tidur dan memicu insomnia.

Baca Juga: Atasi Bayi Susah Tidur dengan Obat Bayi Tradisional Berikut Ini yang Dijamin Ampuh

4. Minuman Cokelat

Kafein tidak hanya ada di dalam kopi dan teh saja.

Minuman berkafein contohnya adalah cokelat panas dan soda. 

Kafein dalam secangkir kopi berkisar antara 95-200 mg, untuk kopi instan kandungan kafeinnya lebih sedikit ketimbang kopi noninstan, sekitar 27-173 mg.

Sedangkan kafein dalam secangkir teh bervariasi antara 14-70 mg, untuk teh dalam kemasan kafeinnya mencapai 5-40 mg.

Sementara segelas minuman cokelat (150 ml) kandungan kafeinnya setara 10-70 mg tergantung jenis cokelat yang digunakan.

Kandungan kafein tersebut nyaris sama dengan cokelat batangan (30 gram) dengan kadar kafein 20-60 mg.

5. Daging Merah

Daging merah termasuk salah satu jenis makanan yang sulit dicerna tubuh.

Makanan yang sulit dicerna akan membuat tubuh tetap bekerja, bahkan saat tidur.

Oleh karena itu, makanan ini sebaiknya dihindari menjelang waktu tidur.

Baca Juga: Cara Mengatasi Bayi Susah Tidur dengan Obat Bayi Tidur Nyenyak, Dijamin Anak Gak Begadang Lagi!