Diet Pegan, Cara Baru Menurunkan Berat Badan dengan Menyenangkan

By Maharani Kusuma Daruwati, Rabu, 5 September 2018 | 15:58 WIB
Ilustrasi bentuk tubuh ideal setelah diet (iStockphoto/demaerre)

Nakita.id - Memiliki berat badan berlebih bukan hanya mengurangi kepercayaan diri, tapi juga tidak baik untuk kesehatan tubuh.

Nah, cara alami untuk menurunkan berat badan adalah dengan diet dan olahraga rutin.

Moms mungkin tertarik dengan diet pegan yang sekarang ini sedang naik daun.

Baca Juga : Shezy Idris Diizinkan Suami untuk Menikah Lagi, Kita Sudah Nggak Ada Cinta Lagi!

Apakah diet pegan termasuk cara efektif menurunkan berat badan?

Diet pegan adalah kombinasi dari dua jenis diet yang populer, yaitu paleo (diet bebas gluten) dan vegan (diet bebas produk hewani).

Diet ini diperkenalkan oleh dr. Mark Hyman, seorang direktur pusat di Cleveland Clinic.

Sama seperti kebanyakan diet lainnya, diet pegan juga memiliki aturan.

Mascha Davis, RD, ahli gizi sekaligus juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics menjelaskan bahwa diet pegan mengatur pengelompokkan makanan per harinya, yaitu:

Aturan pengelompokkan makanan harus kita rencanakan dalam tiga kali waktu makan, dan sisanya untuk dua kali camilan.

Daging dan ikan bisa jadi bagian dari menu makanan, tapi dalam jumlah sangat kecil.

Ada beberapa hal yang harus kita perhatikan dalam menjalani diet ini.

1. Kita bisa menikmati segala macam buah dan sayuran

Ilustrasi bentuk tubuh ideal setelah diet

Bila Moms mengikuti diet pegan, hampir semua jenis sayuran dan buah boleh dinikmati.

Namun, aturannya tetap pada sayur dan buah dengan angka indeks glikemik di bawah 69 seperti bayam, brokoli, apel, jeruk, atau buah persik.

2. Konsumsi protein hewani tanpa lemak

Ilustrasi bentuk tubuh ideal setelah diet

Protein yang paling sempurna ada pada daging hewan seperti ayam, sapi, ikan, maupun telur.

Namun, Moms tidak boleh asal memakan daging, pilih daging yang lemaknya sudah disisihkan (daging tanpa lemak dan kulit).

Baca Juga : Tengok Ekspresi Putri Sulung Happy Salma Saat Tahu Punya Adik

Selain itu, pilih sapi yang diberi makan rumput, serta ikan atau daging lainnya yang bebas antibiotik.

3. Pilih makanan yang mengandung lemak sehat

Ilustrasi bentuk tubuh ideal setelah diet

Lemak sehat penting untuk kesehatan jantung dan otak. Jadi, saat menjalani diet makanan dengan kandungan ini bisa jadi pilihan.

Moms bisa menikmati alpukat, minyak zaitun, dan berbagai jenis kacang atau quinoa.

Yang terpenting tidak mengandung gluten.

4. Hindari makanan tinggi indeks glikemik dan produk susu

Ilustrasi bentuk tubuh ideal setelah diet

Walaupun hampir semua jenis sayur, buah, dan umbi boleh Moms nikmati, kalau indeks glikemiknya tinggi lebih baik dihindari.

Misalnya kentang, ubi, labu, atau buah bit. Untuk sumber karbohidrat, lebih baik pilih beras merah.

Selain itu, Moms juga perlu membatasi konsumsi berbagai makanan seperti yoghurt, granola, atau edamame.

Makanan tersebut bisa menimbulkan banyak gas dan perut kembung.

Bisakah diet pegan jadi cara efektif menurunkan berat badan?

Aturan makan diet pegan bisa membantu kenyang lebih lama sehingga mengurangi rasa lapar.

Porsi makan akan menjadi berkurang akan membuat tubuh lebih banyak membakar lemak untuk beraktivitas.

Baca Juga : Tampak Akur, Ahmad Dhani Bocorkan Obrolan Maia Estianty dan Mulan Jameela

 

Diet apa pun, termasuk diet pegan, bisa menjadi cara efektif menurunkan berat badan selama dilakukan dengan benar.

Pasalnya, hampir semua diet menerapkan aturan makan lebih sedikir kalori.

Keberhasilan diet sebenarnya bergantung pada masing-masing orang, terutama dalam mempertahankan diet dan mengimbanginya dengan aktivitas fisik yang sesuai.

Jadi, cara efektif untuk menurunkan berat badan kuncinya adalah disiplin mengatur pola makan sehat diiringi dengan olahraga rutin.

Selama disiplin menaati aturan diet pegan, Moms bisa saja menurunkan berat badan.

Yang perlu dicatat sebelum mencoba diet pegan

Sebelum melakukan diet, Moms harus paham betul dengan kondisi tubuh dan aturan diet.

Mengurangi atau mengubah kebiasaan makan secara mendadak bisa menyebabkan nafsu makan semakin meningkat.

Ini tentu bertentangan dengan diet dan justru membuat berat badan naik.

Jadi, untuk mengurangi atau mengubah kebiasaan makan sesuai aturan diet, lakukan secara perlahan.

Baca Juga : 42 Minggu di Kandungan, Happy Salma Ungkap Proses Melahirkan Anak Kedua

Selain itu, tidak mengonsumsi produk susu bisa menyebabkan protein pembangun otot, kalsium, dan vitamin dalam tubuh menjadi menurun.

Ini bisa menyebabkan tubuh kekurangan berbagai nutrisi penting ini. Jadi, konsultasikan lebih dahulu kepada dokter sebelum menerapkan diet pegan. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ampuhkah Diet Pegan untuk Menurunkan Berat Badan?".