Nakita.id – Gula tentunya sudah menjadi bagian dari kehidupan kita bukan Moms? Bumbu dapur yang satu ini biasanya ada di mana-mana.
Baik pada masakan Moms, minuman, camilan, bahkan sampai sayuran pun biasanya Moms suka menambahkan gula walaupun sedikit.
Memang sulit sepertinya meninggalkan kebiasaan konsumsi gula mengingat rasa manis itu nikmat dan bikin nagih.
Akan tetapi jika kita bisa membiasakan diri dengan konsumsi gula yang rendah, ada banyak manfaat kesehatan yang diberikan.
Melansir dari drfarrahmd.com, inilah beberapa manfaat yang bisa Moms dapatkan saat mulai mengurangi gula.
1. Tidak mudah terkena flu
Gula berkontribusi dalam peradangan yang kronis. Banyak konsumsi gula dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh kita untu memerangi flu.
Sebuah studi mengungkapkan bahwa asupan 100 gram gula dapat menurunkan kemampuan sel darah putih untuk membunuh bakteri sebanyak 50 persen.
Karena itu, jika kita berhenti konsumsi gula makan akan mengurangi penyakit yang berhubungan dengan peradangan.
Baca Juga: Manfaatkan 3 Resep Olahan Lemon Ini untuk Kembalikan Kilau Alami di Wajah, Cepat dan Mudah Moms!
2. Kulit yang tampak lebih muda
Seorang ahli bedah plastik di Troy, Michigan bernama Anthony Youn, MD menyatakan:
“Gula menyebabkan glikasi, suatu proses di mana molekul-molekul gula mengikat dan mengubah bentuk kolagen dan elastin di kulit kita.”
Kolagen dan elastin yang tidak terjaga akan dengan mudah menimbulkan keriput dan tanda-tanda penuaan dini lainnya.
Baca Juga: Produksi ASI Moms Berkurang? Tingkatkan dengan 5 Makanan Ini, Mudah Didapat
Sehingga dengan mengurangi gula Moms akan menjaga kedua protein itu untuk memberikan kulit yang lebih kenyal dan awet muda.
3. Kehilangan berat badan
Gula ternyata mengandung banyak sekali kalori. Sekolah Kesehatan Kesehatan Masyarakat Harvard di Boston mengatakan:
“Konsumsi 22 sendok teh gula tambahan dalam sehari sama dengan menambahkan 350 kalori ke dalam tubuh.”
Baca Juga: Pusing karena Si Kecil Batuk? Tenang Moms Redakan Batuk dengan Bahan Alami Ini
Sehingga dengan mengurangi konsumsi gula kita juga menurunkan kadar kalori yang masuk dalam tubuh kita Moms.
Pada akhirnya tubuh akan melepaskan lemak yang tidak diinginkan dalam tubuh.
4. Kualitas tidur yang lebih baik
Sebuah penelitian menyatakan bahwa gula adalah salah satu faktor terbesar yang berkontribusi pada insomnia.
Karena gula menggantikan kelelahan dengan energi instan yang bisa membuat kita terjaga sepanjang malam.
Jadi konsumsi gula yang berlebih terutama pada dekat jam tidur akan memberikan energi instan yang membuat terjaga dan mengurangi kualitas tidur Moms.
5. Menurunkan risiko diabetes
Jika Moms selalu memilih makanan yang berkalori tinggi dan bergula maka akumulasi lemak dalam tbuh akan meningkat.
Hal ini dapat memengaruhi tingkat insulin, dan resistensi insulin dapat menyebabkan diabetes tipe 2.
Dengan diet sehat yang rendah gula, sistem detoksifikasialami tubuh akan lebih berjalan dengan baik fungsinya.
6. Mengurangi risiko penyakit jantung
Konsumsi makanan manis dalam kadar yang banyak akan berpotensi membahayakan jantung Moms.
Kadar insulin akan meningkat dan langsung mengarah ke peningkatan denyut jantung dan tekanan darah.
Karena itu dengan konsumsi gula yang banyak akan memberikan risiko besar terhadap banyaknya penyakit jantung.
Baca Juga: Hanya karena Minum Bubble Tea, Gadis Ini Langsung Kehilangan Nyawa, Ini Kronologisnya!
Sebuah penelitian di tahun 2014 menunjukkan bahwa mereka yang konsumsi gula banyak rata-rata meninggal setelah sakit jantung.
Wah ternyata banyak manfaat ya Moms kalau kita bisa menerapkan diet rendah gula, jadi jangan lupa dicoba ya!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | drfarrahmd.com |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR