Jadi ada baiknya Moms konsumsi ikan berlemak yang satu ini dengan frekuensi dua kali dalam satu minggu.
5. Telur
Telur merupakan makanan kesehatan utama yang mengandung sedikit kalori akan tetapi memiliki hampir setiap nutrisi yang Moms butuhkan.
Telur sendiri mengandung 77 kalori, serta protein dan lemak berkualitas tinggi. Ada juga banyak vitamin dan mineral.
Kolin dalam terlur berfungsi untuk mengurangi risiko adanya cacat tabung saraf yang memungkinkan menyebabkan penurunan fungsi otak.
6. Brokoli dan sayuran hijau
Brokoli dan sayuran hijau seperti kangkung dan bayam mengandung banyak nutrisi untuk Moms yang sedang hamil.
Mereka mengandung banyak serat, vitamin C, vitamin K, vitamin A, kalsium, zat besi, folat, dan juga kalium.
Selain itu mereka juga sangat kaya akan antioksidan serta senyawa tanaman untuk membentuk sistem kekebalan tubuh dan pencernaan yang baik.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR