3. Jus buah
Selain dua makanan di atas, Moms juga perlu waspada dengan jus buah yang banyak dijual di supermarket.
Pasalnya, kandungan dalam jus buah sering kali berlawanan dengan apa yang ditulis pada kemasan bahkan tidak benar-benar terbuat dari buah.
Ya, kebanyakan jus buah yang dijual di pasaran sebenarnya adalah air gula yang terbuat dari bahan kimia yang rasanya seperti buah.
Selain itu, jika ada yang mengklaim kandungannya 100 persen buah, jus tersebut tetap bukan pilihan yang sehat.
Sebab, hal-hal baik dari buah yang sebenarnya, terutama serat, besar kemungkinan telah hilang selama proses pembuatan dan hanya menyisakan gula dalam hasil akhir olahannya.
4. Minyak sayur
Minyak sayur atau minyak nabati kerap dianjurkan untuk dikonsumsi karena disebut-sebut terbukti menurunkan kadar kolesterol darah setidaknya dalam jangka pendek.
Namun, Moms juga perlu mengingat bahwa kolesterol darah merupakan faktor risiko dan bukan penyakit itu sendiri.
Oleh karena itu, minyak nabati dapat dikatakan membantu menurunkan faktor risiko, tetapi tidak menjamin mampu mencegah serangan jantung, kematian, dan risiko kesehatan lainnya.
Jika Moms tetap ingin mengonsumi minyak nabati seperti minyak kelapa dan zaitun, sebaiknya makanlah dalam jumlah sedang. Begitu juga dengan dengan lemak alami seperti mentega.
Nah, itu dia Moms, makanan yang sering diklaim sehat namun ternyata kurang bernutrisi.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Medical Daily |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR