Nakita.id - Apakah Moms sudah mendapatkan cukup tidur?
Mendapatkan tidur cukup juga sama pentingnya dengan rutin berolahraga dan melakukan diet sehat.
Jika Moms kurang tidur, otak otomatis bekerja untuk mendapatkan energi melalui makanan yang tinggi kalori dan kaya gula.
Hal ini biasanya disebabkan oleh kedua hormon yang tidak seimbang.
Sebagai informasi, ada dua hormon yang mengontrol nafsu makan, yaitu hormon lapar (hormon ghrelin) dan hormon kenyang (hormon leptin).
Akibatnya, berat badan kita cenderung akan naik tanpa disadari.
Maka dari itu, pastikan Moms selalu mendapatkan tidur cukup.
Pasalnya, tidur cukup disebut-sebut dapat menghilangkan lemak, bahkan mengurangi risiko obesitas.
Ini dia beberapa dampak dari mendapatkan tidur cukup, seperti dirangkum dari Bright Side.
1. Tidur cukup dapat menahan nafsu makan
Moms harus tahu, hormon sendiri memainkan peran penting dalam mengontrol nafsu makan dan tidur.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR